Terkini Nasional
Respons Krisdayanti Lihat Atta Halilintar Kembalikan Tas Mewah Dior dari Doni Salmanan ke Polisi
TRIBUN-VIDEO.COM - Atta Halilintar terseret dalam kasus penipuan berkedok trading binary option yang menjerat Doni Salmanan.
Buktikan diri kooperatif, suami Aurel Hermansyah itu kembalikan hadiah tas dari Doni Salmanan ke polisi.
Krisdayanti punmemberikan komentar melihat sikap Atta yang kooperatif dalam kasus tersebut.
Krisdayanti bersyukur Atta Halilintar mengembalikan tas pemberian Doni Salmanan ke Bareskrim Polri.
Baca: Dicecar 25 Pertanyaan soal Kasus Doni Salmanan, Reza Arap Akui Ngantuk
Terlebih menurut Krisdayanti, barang yang diberikan Doni Salmanan kepada Atta Halilintar hanya berupa tas kecil, bukan barang berat.
"Ya Alhamdulilah, Alhamdulilah hadiahnya juga kecil, semoga tidak terjadi lagi hal-hal seperti ini," kata Krisdayanti di Kawasan Sudirman, Jakarta Selatan, Kamis (17/3/2022) malam.
Setelah kejadian ini, Krsidayanti berharap hal serupa tidak terjadi lagi.
Diberitakan sebelumnya, Atta Halilintar memenuhi panggilan penyidik Bareskrim Polri, Kamis (17/3/2022).
Dalam kesempatan tersebut Atta Halilintar mengaku sudah mengembalikan tas tangan dengan merek brand ternama ke pihak penyidik.
Baca: Terima Uang dari Doni Salmanan, Rizky Febian Penuhi Panggilan Penyidik
Hadiah ulang tahun dari Doni Salmanan itu, ia kembalikan ke penyidik menyusul ditetapkannya Doni Salamanan sebagai tersangka dugaan penipuan investasi bodong.
"Hadiah ulang tahunnya sudah dibalikin alhamdulilah," ujar Atta Halilintar di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta Selatan, Kamis (17/3/2022).
"Dibalikin, sudah dibalikin," tegasnya.
Atta mengungkapkan alasannya pertama kali mengundang Doni Salmanan ke podcastnya adalah karena sikap dermawan Doni.
Ia terkesan dengan aksi Doni Salmanan yang kerap bagi-bagi uang ke orang-orang yang ditemui di jalan.
"Waktu itu (Doni Salmanan) bagi-bagi uang kan kita salut ya dia bisa bagi-bagi," ucap Atta.
Sayangnya Atta tak bisa memberikan banyak pejelasan usai jalani pemeriksaan di Mabes Polri.
Ia langsung buru-buru kembali ke mobil dan berusaha menghindari awak media begitu selesai diperiksa.
Selain Atta Halilintar, nama-nama publik figur ikut terseret terkait kasus Doni Salmanan seperti Reza Arap, Rizky Febian, Arief Muhammad, hingga Rizky Billar. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul 'Hadiahnya Juga Kecil' Krisdayanti Bersyukur Atta Kembalikan Tas dari Doni Salmanan: Alhamdulillah".
# Kasus # penipuan # investasi bodong # Krisdayanti # Atta Halilintar # Tas Mewah # Doni Salmanan # Aurel Hermansyah
Sumber: TribunStyle.com
Live Tribunnews Update
LIVE: Anas Urbaningrum Puji Kepiawaian Jokowi Kelola Isu Ijazah Palsu: Sukses Secara Politik
Jumat, 2 Mei 2025
Live Update
Ngaku Polisi, Komplotan Napi di Lampung Ajak Istri Tipu Wanita hingga Kuras Uang Korban Rp 150 Juta
Kamis, 1 Mei 2025
Selebritis
Disebut Berhantu, Intip Penampakan Rumah Mewah Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah, Harga Rp 25 M
Rabu, 30 April 2025
Live Update
Terdakwa Kasus Korupsi Timah Meninggal, Nasib Uang Pengganti Rp4,5 M Bagaimana? Ini Kata Kejagung!
Rabu, 30 April 2025
Viral
Terpancing Emosi! Aksi Brutal Pria Banting Anak SD usai Tanding Futsal di Surabaya:Tulang Ekor Retak
Selasa, 29 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.