Mancanegara
Kontroversi Finalis Miss International 2022 Malaysia, Diduga Rasis dan Tidak Bangga dengan Negaranya
TRIBUN-VIDEO.COM - Kontes kecantikan nasional dan internasional biasanya menampilkan sosok wanita yang anggun, mandiri, cerdas serta memiliki kebanggaan dari negara asal mereka.
Namun, tampaknya tak semua peserta kontes kecantikan memiliki figur tersebut.
Finalis Miss International Malaysia 2022 bernama Abby Lee baru-baru ini viral di media sosial karena dinilai rasis dan tidak mencintai negaranya sendiri.
Seorang pengguna Facebook Hui Yue membagikan bagaimana Abby menyerang negara kelahirannya sendiri.
Abby merupakan wanita keturunan China yang lahir di Malaysia, The Sun Daily melaporkan.
Baca: Viral Video Aksi Heroik Emak-emak vs Maling Motor di Gang Sempit Koja, Maling Berhasil Digagalkan
Abby kerap memposting beberapa pernyataan yang dinilai xenofobia yang menargetkan orang-orang dari negara-negara Asia tengah dan selatan.
Salah satu hal yang menjadi sorotan netizen ialah bagaimana Abby lebih memilih China daripada Malaysia sebagai negara kelahirannya.
Dalam satu screenshot, ia menulis:
"Mengapa aku dilahirkan di kampung di Malaysia dan bukan di kota besar di China? Aku cinta China dan Jepang."
Di postingan lain ia mengklaim tidak ingin mengakui dirinya seorang Malaysia, menurut Malay Mail.
Abby mengaku mengikuti kontes kecantikan hanya karena tertarik, bukan karena cinta tanah air.
"Saya bergabung dengan ini untuk kepentingan saya, bukan karena saya mencintai negara saya."
"Mereka yang dekat dengan saya selalu tahu bahwa saya bahkan tidak peduli dengan negara ini."
"Saya tidak pernah menganggap diri saya orang Malaysia dan selalu ingin bermigrasi," tulisnya.
Baca: 2 Kurir Sabu Asal Malaysia Ikut Musnahkan Bukti Seberat 30 Kg, Polisi Masih Buru Pelaku Lain
Pernyataan Lee memicu kemarahan warga Malaysia.
Publik mengecam model tersebut karena pernyataan rasisnya.
Banyak juga yang mengatakan bahwa Abby tidak memiliki kualitas seorang ratu kecantikan yang menginspirasi yang berperan untuk mempromosikan hal positif dan mewakili negara mereka untuk menyebarkan niat baik.
Karena skandal ini, Miss International Malaysia (MIM) kemudian menghapus semua foto dan mention Abby dari akun Instagram mereka.
Permintaan Maaf
Setelah kontroversinya viral, Abby menulis klarifikasi di media sosial, menyebut beberapa tuduhan salah.
"Baru-baru ini, saya melihat beberapa berita palsu yang merugikan saya dan organisasi," tulisnya di Instagram Stories.
Abby mengklarifikasi bahwa sedang emosional terkait permasalahannya dengan fotografer.
Sebelumnya Abby mengkritik fotografer yang mengambil fotonya selama kompetisi, merasa hasil fotonya kurang bagus.
Abby mengatakan tidak memiliki niat jahat dan meminta maaf kepada mereka yang tersinggung.
"Saya meminta maaf atas tindakan emosional saya, sangat menyesal, MIM tidak terlibat dalam masalah ini dan telah memberi saya peringatan setelah mengetahuinya."
"Saya sangat menyesal telah menyebabkan masalah bagi MIM."
"Pesan lain adalah rumor yang tidak berdasar, tapi itu salah saya karena membiarkan hal itu terjadi pada MIM, sekali lagi saya sangat menyesal untuk itu," tulisnya.(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Finalis Miss International Malaysia Dikritik karena Tidak Cinta Negaranya, Berharap Lahir di China
# kontroversi # Miss International Malaysia # Malaysia # Rasis # Abby Lee
Sumber: Tribunnews.com
Terkini Nasional
Demi Bela Jokowi! Peradi Datang Serahkan 16 Barang Bukti ke Polisi soal Kasus Tuduhan Ijazah Palsu
13 jam lalu
Terkini Nasional
Tak Biasa! Postingan Jokowi Mendadak Diserbu Warganet usai Sowan ke Dosbingnya: Panen Dukungan Moral
13 jam lalu
Olahraga
Thom Haye Terkejut dan Penasaran saat Tahu Timnas Indonesia Akan Hadapi Malaysia
4 hari lalu
Terkini Nasional
Kasus Melebar! Sosok Penggugat Rektor UGM hingga Dosbing Skripsi Jokowi Buntut Polemik Ijazah Palsu
4 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.