Konflik Rusia Vs Ukraina
Sosok 2 Jenderal Intelejen Rusia yang Ditangkap dan Ditahan Putin karena Dianggap Tak Becus Bekerja
TRIBUN-VIDEO.COM - Dikabarkan sebelumnya, dua orang pimpinan atau jenderal intelejen (FSB) Rusia ditangkap dan ditahan oleh Putin.
Mereka adalah Kepala Cabang Intelejen Asing SFB, Kolonel Jenderal Sergai Beseda serta wakilnya Anatoly Bolyukh.
Mereka dianggap gagal memperingatkan Rusia soal Ukraina yang ternyata bisa melawan selama invasi dilakukan.
Putin menyebut, badan intelejen tersebut lambat dalam perang Ukraina sehingga mengakibatkan banyaknya korban dari pihak militer Rusia.
Alasan penangkapan lainnya, kedua Jenderal itu juga dituduh melakukan penggelapan dana yang dialokasikan untuk pekerjaan subversif dan penyamaran di Ukraina, serta informasi palsu.
Dua orang tersebut dikabarkan menginformasikan invasi Rusia akan berjalan mulus jika cepat dilakukan.
Namun ternyata Ukraina masih bisa bertahan dan melawan hingga hari ke-17 invasi.
"Keduanya telah memainkan peran utama dalam operasi intelijen melawan Ukraina selama beberapa tahun dan kemungkinan besar memainkan peran utama dalam perencanaan invasi ke Ukraina," kata seorang pejabat barat dalam jumpa pers.
Disebutkan Kolonel Jenderal Sergei Beseda dan wakilnya Anatoly Bolyukh juga yang merancang pembentukan pemerintah boneka pro-Moskow di Ukraina.
Informasi penangkapan pejabat senior FSB juga dikaitkan dengan kejadian Putin secara terbuka mempermalukan Kepala Badan Intelijen Luar Negeri Rusia ( SVR ), Sergei Naryshkin.
(Tribun-Video.com/TribunMedan.com)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul SOSOK DUA Jenderal Intelijen Rusia Ditangkap Atas Perintah Putin, Kini Keduanya Resmi Ditahan
# Ukraina # Konflik Rusia Vs Ukraina # Rusia
Reporter: Ratu Budhi Sejati
Sumber: Tribun Medan
Mancanegara
Korea Utara Bantu Perang Rusia Lawan Ukraina, Kirim Ribuan Pasukan dengan Dalih Rekonstruksi
6 hari lalu
Tribunnews Update
Kapal Laut Poseidon & Rudal Nuklir Burevestnik 'Hantui' NATO? Putin Soroti Kekuatan Strategis Rusia
7 hari lalu
Tribun Video Update
Korea Utara Bantu Perang Rusia Lawan Ukraina, Kirim 5 Ribu Pasukan Militer dengan Dalih Rekonstruksi
7 hari lalu
Live Update
Drone Ukraina Gempur Pabrik Petrokimia Rusia, Ledakan Dahsyat Menggema di Bashkortostan
7 hari lalu
Tribun-Video Update
Rusia & China Target Nuklir AS? Trump Akui Punya Nuklir yang Bisa Meledakkan Dunia hingga 150 Kali
7 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.