Lifestyle
Review HUAWEI Matepad 11, Tablet Harmony OS2 dengan Chipset Snapdragon 865
TRIBUN-VIDEO.COM - HUAWEI Matepad1 1 merupakan tablet yang performanya tidak jauh berbeda dengan PC, sehingga cocok digunakan untuk pekerjaan sehari-hari.
Selain itu, perangkat ini juga sudah mendukung kecepatan refresh rate 120 Hz dengan gamut warna DCI-P3, sehingga gambar dan video akan tampak lebih hidup.
Menariknya lagi, tablet ini sudah mendapatkan sertifikasi TÜV Rheinland Low Blue Light dan TÜV Rheinland Flicker Free.
Teknologi tersebut berguna untuk meminimalkan paparan blue light dan flicker yang dapat menyebabkan kelelahan mata.
Berikut ulasan tentang tablet HUAWEI Matepad 11:
1. Desain HUAWEI Matepad 11
HUAWEI Matepad 11 didesain minimalis dan ringkas dengan dimensi 165.3 x 253.8 x 7.25 mm, sehingga nyaman untuk digunakan.
Lalu untuk materialnya sendiri, HUAWEI Matepad11 menggunakan bahan dasar plastik dengan kualitas tinggi, sehingga terasa cukup solid dan tangguh.
Baca: REHAT: HUAWEI P50 Pro Bakal Meluncur dalam Waktu Dekat Ini, Dibekali Fitur Canggih
2. Layar HUAWEI Matepad 11
HUAWEI Matepad 11 menggunakan layar berpanel IPS yang memiliki 16 juta warna dengan resolusi 2560 x 1600 piksel dan 10.95 inci, serta kerapatan 275 PPI.
Selain itu, tablet ini juga sudah mendukung kecepatan refresh rate 120 Hz dengan gamut warna DCI-P3, sehingga gambar dan video akan tampak lebih hidup dan mulus.
Bila kamu memilih Standard, maka layar akan berada di refresh rate 60 Hz, sementara High untuk mode 120 Hz.
Bukan itu saja, HUAWEI Matepad 11 juga memiliki screen-to-body ratio hingga 86%.
3. Spesifikasi HUAWEI Matepad 11
HUAWEI Matepad 11 hadir dengan chipset Qualcomm Snapdragon 865 dengan 3 cluster yang terdiri dari Kryo 585 Gold (Cortex-A77 Based 2,84 GHz), 3 core Kryo 585 Gold (Cortex-A77 Based 2,4 GHz) dan 4 core Kryo 585 SIlver (Cortex-A55 Based 1,8 GHz).
Chipset tersebut juga dipadukan dengan RAM 6 GB dan dua pilihan memori internal 128 GB/256 GB.
Ruang penyimpanan internal yang tersedia dapat lebih kecil karena sebagian dipakai untuk perangkat lunak.
Sementara untuk baterainya, tablet ini memiliki kapasitas cukup besar yaitu 7350 mAh yang dapat bertahan hingga 17 jam 48 menit.
Selain itu, kamu juga bisa mengisi kembali baterai menggunakan charger bawaan 22.5 watt yang akan terisi penuh dalam waktu 2 jam.
4. Keyboard dan M-Pencil HUAWEI Matepad 11
Menariknya, HUAWEI Matepad 11 dilengkapi dengan casing penutup yang sudah terpasang keyboard secara magnetis.
Selain itu, casing tablet ini menawarkan dua sudut penyangga dan keyboard-nya dilengkapi dengan tombol yang jaraknya merata, sehingga meminimalisir kesalahan penulisan saat mengetik.
Baca: Review HUAWEI Band 6, Desain Modis dan Fleksibel Bisa Dipakai Kapan pun
5. Sistem Operasi HUAWEI Matepad 11
HUAWEI Matepad 11 telah menjalankan sistem operasi buatannya sendiri, yaitu HarmonyOS 2.0 yang cukup mampu menjalankan banyak aplikasi.
Di samping itu, HarmonyOS 2.0 membagi layer atas menjadi dua sisi, sebelah kanan untuk Control Center dan kiri untuk bar notifikasi.
HarmonyOS 2.0 juga mendukung fitur Multi-Tasking yang meliputi Split-Screen untuk membuka dua aplikasi bersamaan.
6. Kamera HUAWEI Matepad 11
HUAWEI Matepad 11 memiliki kamera belakang dengan sensor 13 MP (f/1.8, PDAF).
Sementara, untuk kamera depannya beresolusi 8 MP saja yang juga bisa menangkap gambar cukup baik dengan syarat cukup cahaya.
7. Fitur Pendukung HUAWEI Matepad 11
HUAWEI Matepad 11 dilengkapi dengan fitur Auto Brightness untuk mengatur intensitas cahaya agar terasa nyaman saat menatap layar.
Ada juga fitur Eye Comfort untuk mengurangi latar biru yang membuat mata terganggu.
HUAWEI Matepad 11 juga mendukung fitur Petal Search untuk memudahkanmu untuk memasang aplikasi apa pun yang tidak ada di App Gallery.
8. Kelebihan HUAWEI Matepad 11
Kelebihan HUAWEI Matepad 11 terletak pada layarnya yang mampu menampilkan kualitas warna dan detail konten secara jelas serta tajam.
Meski berpanel IPS, tetapi layarnya memiliki 16 juta warna dengan resolusi 2560 x 1600 piksel dan 10.95 inci
Selain itu, tingkat refresh rate tablet ini sudah mendukung hingga 120 Hz.
HUAWEI Matepad 11 juga sudah ditenagai dengan Snapdragon 865 yang mampu bekerja secara optimal, terutama untuk bermain gim.
Kelebihan lainnya terletak pada sektor baterai yang berkapasitas 7250 mAh yang bisa bertahan hingga 17 jam 48 menit.
9. Kekurangan HUAWEI Matepad 11
Meski begitu, sayangnya HUAWEI Matepad 11 tidak dilengkapi dengan audio jack 3.5 mm dan sistem keamanan seperti sensor sidik jari.
Selain itu, tablet ini juga tidak bisa menjalankan aplikasi dengan layanan Google Mobile Service.
10. Harga HUAWEI Matepad 11
HUAWEI Matepad 11 dijual dengan harga Rp 9.898.000 yang bisa didapatkan melalui online store resminya.
(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunshopping.com dengan judul Review HUAWEI Matepad 11, Tablet Harmony OS2 dengan Chipset Snapdragon 865
# Chipset Snapdragon 860 # tablet # Huawei MatePad 11
Sumber: Tribunnews.com
Lifestyle
Diam-diam Mengejutkan! Samsung Mendadak Pamer Tablet yang Siap Dijual di Indonesia, Ini Tampangnya
Selasa, 10 Oktober 2023
Teknologi dan Gadget
Ini Sederet Keunggulan SAMSUNG GALAXY TAB S9 FE Plus yang Asik Buat Dipakai Kerja
Rabu, 4 Oktober 2023
Beranda
Akhirnya Tablet Oppo Pad 2 Mejeng di Indonesia, Apa yang Bikin Spesial hingga Dijual Rp 10 Juta
Kamis, 21 September 2023
LIVE UPDATE
Pelaku Pencuri 30 Unit Tablet Milik SMAN 1 Ngabang Ditangkap Polisi, Merugikan hingga Rp 105 Juta
Kamis, 21 September 2023
Teknologi
TABLET MURAH REDMI PAD SE Dijual di Indonesia Cuma Rp 1 Jutaan? Cek Spesifikasinya di Sini
Rabu, 6 September 2023
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.