Sport
Jelang Laga Persija Jakarta Vs Bali United, Pelatih dan Pemain Persija Peringatkan Wasit untuk Adil
TRIBUN-VIDEO.COM - Tak biasanya, pelatih dan pemain Persija Jakarta kompak memperingatkan kinerja wasit agar berlaku adil jelang laga.
Seperti diketahui, Persija Jakarta akan menghadapi Bali Unitedi di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Minggu (6/3/2022), pukul 20.45 WIB.
Pelatih Persija jakarta, Sudirman, berharap pertandingan melawan sang pemuncak klasemen liga itu berjalan dengan lancar.
"Tentu harapannya kami bisa bermain baik dan pertandingan bisa berjalan dengan lancar," kata Sudirman pada konferensi pers jelang laga, yang disiarkan Youtube Persija, Sabtu (5/3/2022).
Coach Jend, panggilan karibnya, bahkan secara jelas mewanti-wanti kepada wasit yang akan memimpin pertandingan agar berlaku adil.
"Semua perangkat pertandingan bisa memimpin secara fair sehingga pertandingan nanti bisa berjalan dengan lancar,” tegas Coach Jend.
Baca: Ini Sosok Pemain Bali United yang Dikagumi Pelatih Persija Jakarta Sudirman
Baca: Bek Muda Persija Jakarta Rio Fahmi Berharap Laga Persija Lawan Bali United Dipimpin Wasit Adil
Pelatih usia 52 tahun itu mengkhawatirkan keputusan wasit yang bermasalah bisa mempengaruhi mental pemainnya.
Menurutnya, konsentrasi Andritany Ardhiyasa dan kawan-kawan bisa buyar jika mendapat keputusan wasit yang tidak seharusnya.
"Sehingga semua kejadian-kejadian di lapangan tidak menjadi panas. keputusan-keputusannya tidak menjadikan pemain lost konsenterasi," kata Coach Jend.
"Sehingga pertandingan nanti bisa berjalan enak, bagus dan semua bisa enaklah, semua bisa lancar," imbuhnya.
Coach Jend memastikan para penggawa Macan Kemayoran dalam kondisi siap bertarung.
Baca: Trending di YouTube! Highlights Pertandingan Persija Jakarta vs Persib Bandung
Kendati melawan tim yang bisa disebut tuan rumah, Tim Ibu Kota tidak akan gentar.
“Persija sudah siap semua. Kami sudah berlatih dengan taktikal, strategi, dan fisik untuk menghadapi Bali United."
"Kami tahu Bali United adalah tim yang sekarang berada di peringkat satu dan tim yang boleh dikatakan sebagai tuan rumah di Bali."
"Tentunya ini tak mudah bagi kami. Tapi yang pasti kami semua bertekad bisa meraih tiga poin dalam pertandingan nanti,” kata Coach Sudirman dalam konferensi pers sebelum pertandingan," pungkasnya.
Perkara wasit juga diucapkan bek kanan Persija, Rio Fahmi, saat ditanya harapan terkait laga versus Bali United.
Rio mengatakan, sebaiknya wasit tidak membuat keputusan kontroversial di lapangan.
“Semoga di pertandingan besok bisa berjalan dengan lancar. Wasit bisa memimpin pertandingan secara fair dan tidak ada keputusan yang kontroversial. Tentunya yang saya harapkan tiga poin untuk Persija,” ujar Rio ketika mendampingi Sudirman pada konferensi pers.
Baca: Hujan Kartu Kuning Laga Persija Vs Persib, Penyebab Manajer Persija Bepe Divonis Kartu Kuning
Selain itu, Rio mengaku dirinya dan para pemain Persija lain sudah sangat siap bertanding.
Evaluasi dari kekalahan sebelumnya saat jumpa sang musuh bebuyutan sudah dilakukan.
“Saya dan rekan-rekan pemain pastinya sangat siap untuk menghadapi pertandingan besok (vs Bali United). Evaluasi pertandingan sebelumnya sudah kami jalankan."
"Apa yang menjadi perintah Coach di pertandingan besok InsyaAllah akan kami aplikasikan. Bismillah bisa mendapat tiga poin di pertandingan besok,” tutur Rio.
Bek asal Banjarnegara itu pun tak silau dengan performa Bali United sebagai pemuncak klasemen.
Rio sadar lawan yang dihadapai adalah tim yang konsisten sehingga butuh kerja keras unuk menghadapi mereka.
“Saya pikir Bali United memiliki banyak pemain bagus. Tapi di luar itu semua itu, saya dan tim fokus mempersiapkan diri masing-masing. Insyaallah saya dan rekan-rekan akan bekerja keras 100 persen agar bisa memenangkan pertandingan,” ucapnya. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Ada Apa? Pelatih dan Pemain Persija Kompak Peringatkan Wasit Tak Curang Jelang Lawan Bali United
# Persija Jakarta # Pelatih Persija Sudirman # Pemain Persija Jakarta # Bali United # Wasit
Video Production: Megan FebryWibowo
Sumber: TribunJakarta
Olahraga
🔴PSM MAKASSAR VS BALI UNITED: LIVE SKOR BRI Liga 1 2024-25: Adu Tajam Haljeta atau Kopitovic
Jumat, 25 April 2025
Olahraga
BARITO PUTERA VS BALI UNITED- LIVE SKOR BRI Liga 1 2024-25: Misi 5 Besar Bali di Demang Lehman
Senin, 24 Februari 2025
Olahraga
PSM MAKASSAR VS PERSIJA JAKARTA - LIVE SKOR BRI Liga 1 2024-25: Bernardo Tavarez Ingin Ubah Sejarah
Minggu, 23 Februari 2025
Live Update
Keliru, 2 Saudara Keroyok Sesama The Jakmania di Stadion Candrabhaga, Korban Dikira Supporter Persib
Kamis, 20 Februari 2025
Olahraga
Detik-detik Kericuhan Pasca-laga Persib vs Persija, Bobotoh ke Tribun, Lempar Kursi ke Steward
Senin, 17 Februari 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.