Terkini Daerah
Kondisi Pratu Herianto Pasca Jadi Korban Penembakan KKB, Kini Dirawat Intensif di RSUD Mimika
TRIBUN-VIDEO.COM - Prajurit TNI, Pratu Herianto kini harus menjalani perawatan medis di RSUD Mimika, pasca mengalami penyerangan dan penembakan oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pada Kamis (3/3/2022) lalu.
Diketahui, Pratu Herianto diserang saat melaksanakan patroli di Dambet, Distrik Beoga, Kabupaten Puncak, Papua.
Atas kejadian ini, Anggota Satgas Kodim Yonif R 408/SBH itu mengalami luka pada bagian leher bawah telinga yang cukup serius.
Dikutip dari TribunPapua.com pada Jumat (4/3/2022), Kapendam XVII Cenderawasih Kolonel Inf Aqsha Erlangga menyampaikan kondisi korban.
Ia mengatakan, korban telah dievakuasi sekira pukul 06.52 WIT.
Baca: Jenazah Pilot Pesawat Smart Air Akan Diterbangkan ke Jakarta, Korban Masih Dirawat di RSUD Mimika
Baca: 8 Karyawan Palapa Timur Telematika Tewas Dibunuh KKB di Puncak Papua, Polisi Bentuk Tim Khusus
Selanjutnya, korban didampingi Bakes Yonif R 408/SBH, Serka Setia Wahidin, tiba di Bandara UPBU Mozes Kilangin.
Dikabarkan, Serka Setia Wahidin sekira pukul 07.20 WIT menggunakan Asian-One jenis PK-LTF.
Diketahui, saat ini Tim Dokter di RSUD Mimika masih melakukan perawatan medis terhadap korban.
Diduga, korban ditembak KKB saat sedang melaksanakan patroli sekaligus memperbaiki saluran air.
Diketahui, korban bertugas dengan jarak dari Pos Koramil Dambet Satgas Kodim Yonif R 408/SBH sekira 50 meter bersama personel lainnya.
Berdasarkan laporan Satgas ada sekitar 15 orang KKB, dan ada yang membawa senjata laras panjang sebanyak tiga pucuk.
"Dari laporan Satgas ada sekitar 15 orang KKB, dan ada yang membawa senjata laras panjang sebanyak 3 pucuk" kata Kapendam.
Sementara itu, Humas RSUD Mimika, Lucky Mahakena membenarkan bahwa korban penembakan di Puncak sedang menjalani perawatan medis di RSUD Mimika.
Dia mengatakan, korban tiba di rumah sakit sekira pukul 08.30 WIT.
Sampai saat ini, korban sedang menjalani perawatan medis secara intensif.
"Korban tiba di RSUD Mimika pukul 08.30 WIT dan sedang dilakukan tindakan medis secara intensif," jelas Lucky.
(Tribun-Video.com/TribunPapua.com)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Papua.com dengan judul Ditembak KKB, Pratu Herianto Kini Dirawat di RSUD Mimika
#penembakan #Pratu Herianto #KKB #RSUD Mimika
Reporter: Sandy Yuanita
Video Production: Anggorosani Mahardika Siniwoko
Sumber: Tribun Papua
Tribunnews Update
Gelagat Penembak Pengunjung THM Samarinda: Pakaian Serba Hitam, Sempat Mondar-mandir Sekitar TKP
Minggu, 4 Mei 2025
Tribunnews Update
Kronologi Pengunjung THM Samarinda Ditembak: Pakaian Pelaku Serba Hitam, Diduga Sudah Incar Korban
Minggu, 4 Mei 2025
Tribunnews Update
LIVE: Penembakan Misterius di Samarinda, 1 Pengunjung THM Tewas, Pelaku Masih Buron
Minggu, 4 Mei 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Polisi di Makassar Ditembak saat Hendak Tangkap Begal: Peluru Bersarang di Dada, Pelaku Kabur
Minggu, 4 Mei 2025
Regional
Rombongan Ketua Komnas HAM Papua Ditembaki KKB di Teluk Bintuni saat Misi Pencarian Iptu Tomi
Selasa, 29 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.