MotoGP Mandalika
Cerita Nakhoda Pengangkut Batu Aspal Sirkuit MotoGP Mandalika, Diterjang Badai sampai Hilang Kontak
TRIBUN-VIDEO.COM - Cerita nahkoda kapal pengangkut material batu aspal untuk sirkuit MotoGP Mandalika, dari diterjang badai hingga hilang kontak di laut selama empat hari.
Kapten kapal Muhammad Yusuf mengungkapkan, kapal yang dinakhodainya itu harus berhadapan dengan badai dan gelombang tinggi.
Selain itu, kapal tersebut juga mengalami situasi sulit sinyal sehingga mengakibatkan hilang kontak selama 4 hari.
Baca: Jelang MotoGP Qatar 2022, Joan Mir Batal Jadi Tandem Marc Marquez, Diproyeksi Gantikan Quartararo
Polda NTB pun turun tangan ketika kapal yang seharusnya tiba pada Jumat (25/2/2022) ini tak kunjung bersandar di Pelabuhan Lembar, Lombok Barat.
Dirpolairud Polda NTB, Kombes Pol Kobul Syahrin Ritonga langsung melancarkan pencarian menggunakan alat navigasi.
"Kapal pengangkut batu andesit untuk pengaspalan lintasan hilang kontak," kata Syahrin.
Perwira melati tiga ini lalu mengirim pesan di grup Whatsapp anggotanya untuk segera bergerak melakukan pencarian.
Kapal Polisi 8002 Bala Dewa pun dikerahkan dengan alat navigasinya.
Baca: Pertamina Melalui Bright Race Challenge Menyediakan Hadiah 5 Tiket Gratis Nonton MotoGP Mandalika
Kapal ini berlayar untuk menemukan titik koordinat keberadaan kapal pengangkut material aspal sirkuit Mandalika yang dikabarkan hilang tersebut.
Tak berselang lama, keberadaan kapal pengangkut ini teridentifikasi pada Sabtu (26/2/2022) pada pukul 15:00 WITA.
"Alhamdulillah, Sabtu sekitar pukul 17:00 WITA, kapal pembawa material lintasan sirkuit Mandalika berhasil kami deteksi, dan hari Minggu pagi kami lakukan penjemputan dan mengawal kapal tersebut hingga Pelabuhan Lembar," sambungnya.
Selanjutnya, batu andesit ini dibongkar muat untuk segera dibawa ke sirkuit MotoGP Mandalika.
Baca: Jelang MotoGP 2022, Bypass Mandalika yang Dilalui Presiden Jokowi Dipercantik dengan Geomet Vegetasi
Batu ini dibutuhkan dalam rangka perbaikan lintasan sirkuit Mandalika yang akan menggelar MotoGP Indonesia 2022, pada 18-20 Maret 2022 mendatang. (*)
Baca juga berita terkait di sini
# MotoGP # Mandalika # nakhoda # Lombok # aspal
Video Production: Dharma Aji Yudhaningrat
Sumber: Motor Plus
Live Update
Delegasi IGS 2025 Kagum dengan Keindahan Lombok, Dubes Tertarik Kembangkan Investasi di NTB
11 jam lalu
Live Update
Opening GT World Challenge Asia 2025, Tampilkan Budaya Lokal yang Meriah Tema IKN Nusantara
1 hari lalu
Live Update
Delegasi IGS Keliling Kota Tua Ampenan dan Museum NTB, Terpesona Kuliner Lombok
4 hari lalu
Live Update
Kanwil Kemenag NTB Serukan Dirinya Mundur, Jika Keberangkatan Haji Bupati Lombok Tengah Tertunda
7 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.