Terkini Daerah
Video Detik-detik Hujan Es Melanda Kandangserang Pekalongan, Berlangsung Selama 4-10 Menit
TRIBUN-VIDEO.COM - Berikut ini video viral, Kandangserang Pekalongan hujan es berlangsung selama 4-10 menit.
Fenomena alam hujan es terjadi di Desa Kandangserang, Kecamatan Kandangserang, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, Senin (21/2/2022) sore.
Fenomena ini pun ramai di media sosial, seperti yang diposting di akun Instagram @beritapekalongan1, fenomena alam tersebut diberikan caption sebagai berikut:
infone maszeeeh.. Kandangserang siang ini ada ujan bercampur butiran-butiran kristal es.
Video yang memperlihatkan hujan tersebut diposting 4 jam yang lalu.
Baca: Video Fenomena Hujan Es sebasar Kelereng, Sempat Melanda Lampung dan 2 Desa di Magetan
Handoyo (50) warga Kandangserang saat dihubungi Tribunjateng.com membenarkan adanya fenomena tersebut.
"Betul mas Kandangserang terjadi hujan es, sekitar pukul 14.13 WIB."
"Durasinya hujan es 4-10 menit an," kata Handoyo (50) warga Kandangserang.
Baca: Penjelasan BMKG soal Fenomena Hujan Es di Surabaya: Satu Hari sebelumnya Udara Terasa Panas
Sementara itu, Kapolsek Kandangserang Iptu Turkhan saat dihubungi Tribunjateng.com mengatakan, hujan es terjadi sekitar pukul 15.00 WIB.
"Betul mas ada hujan es di wilayah Kandangserang, namun fenomena tersebut hanya beberapa menit saja."
"Bahkan saat ini saya berada di Mapolsek Kandangserang juga masih hujan dengan intensitas tinggi," katanya.
Pihaknya mengungkapkan, kalau melihat cuaca hujan dengan intensitas tinggi seperti ini, bisa diperkirakan sampai besok pagi.
Oleh karena itu, melihat cuaca yang seperti ini Iptu Turkhan mengimbau kepada masyarakat untuk selalu berhati-hati dan waspada.
"Semua daerah di wilayah Kandangserang ini rawan bencana alam, baik longsor dan tanah gerak."
"Saya mengimbau kepada masyarakat, untuk berhati-hati dan waspada, kalau terjadi hujan dengan intensitas tinggi seperti ini," imbuhnya. (Dro)
Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Video Viral, Kandangserang Pekalongan Hujan Es Berlangsung Selama 4-10 Menit
# fenomena alam # hujan es # Pekalongan # bencana alam # kristal es
Video Production: Danar Pamungkas Sugiyarto
Sumber: Tribun Jateng
Tribunnews Update
Viral Pasien Ibu Hamil Ditelantarkan Padahal Antrian Nomor 1, Petugas Malah Ngegas saat Diprotes
Selasa, 6 Mei 2025
Mancanegara
Penampakan Bencana Bertubi-tubi Melanda Israel: Hujan Es hingga Banjir seusai Tel Aviv Badai Pasir
Selasa, 6 Mei 2025
TRIBUN VIDEO UPDATE
Israel Dilanda Bencana Alam Bertubi-tubi Diguyur Hujan Es sampai Banjir hingga Badai Pasir
Selasa, 6 Mei 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Potret Kehancuran Israel Diguyur Hujan Es hingga Banjir Parah seusai Tel Aviv Terbakar & Badai Pasir
Selasa, 6 Mei 2025
Live Update
Bencana Banjir Menerjang Kabupaten Cianjur, 412 Jiwa Terdampak, 92 Rumah di Karangtengah Terendam
Selasa, 29 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.