TRIBUN SOLO UPDATE
Dorce Gamalama Dimakamkan secara Laki-laki di TPU Bantar Jati, Ini Penjelasan Pengurus Masjid
TRIBUN-VIDEO.COM - Dunia hiburan tanah air telah kehilangan artis senior Dorce Gamalama yang meninggal dunia pada Rabu (16/2/2022) sekira pukul 07.00 WIB.
Diketahui, Dorce Gamalama akan dimakamkan sesuai dengan syariat islam sebagai seorang laki-laki, meskipun semasa hidupnya sempat ada permintaan untuk dimakamkan sebagai seorang perempuan.
Atas wafatnya artis kawakan tersebut, keluarga telah memakamkan Dorce Gamalama di TPU Bantar Jati, Bambu Apus, Jakarta Timur.
Dikutip dari WartaKotaLive.com pada Rabu (16/2/2022), pengurus Masjid Al Hayyu, Ustaz Anan Muhajir membenarkan hal tersebut.
Diketahui, Dorce Gamalama mengembuskan napas terakhir di RSPP Simprung, Jakarta Selatan.
Dikabarkan, Dorce Gamalama meninggal dunia seusai berjuang melawan sakit gula dan Covid-19.
Anan mengatakan, lokasi pemakaman tersebut atas permintaan dari keluarga.
"Nantinya akan ditumpuk dengan makam sepupunya," kata Anan Muhajir.
Dijelaskan olehnya, pemakaman ini dilakukan sesuai dengan protokol pemakaman Covid-19.
Sebelumnya diketahui, Dorce Gamalama sempat menginginkan dimakamkan secara perempuan.
Namun, keinginannya itu menuai pro dan kontra oleh berbagai pihak.
"Dimakamkan secara perempuan itu kita serahkan semua kepada Allah. Itu kan cuma keinginan beliau, yang ngurusin kan kami semua," ucapnya.
Baca: Dorce Gamalama Meninggal Dunia karena Covid-19 & Diabetes, Berikut Riwayat Penyakitnya
Oleh karena itu, pihak pengurus dan atas persetujuan keluarga tetap memakamkan Dorce Gamalama sesuai dengan kodratnya sebagai seorang laki-laki.
"Kami semua tahu beliau dilahirkan seperti apa ya kita kembalikan lagi ke asal," sambungnya.
Menurutnya, terkait apa yang sudah menjadi pro kontra untuk dikesampingkan terlebih dahulu.
Ia mengatakan, yang terpenting dilihat saat ini adalah keimanannya kepada Allah SWT.
"Karena yang penting kita lihat keimanan dia ke Allah SWT. Saya enggak lihat yang lain-lain dulu," terang Anan.
Sampai saat ini, sejumlah kerabat dan beberapa rekan sesama selebritis turut menyampaikan bela sungkawa atas kepergian Dorce Gamalama.
(Tribun-Video.com/WartaKotaLive.com)
# Dorce Gamalama # TPU Bantar Jati # pemakaman # artis
Baca berita lainnya terkait Dorce Gamalama
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Jenazah Artis Senior Dorce Gamalama Dipastikan Bakal Dimakamkan Secara Laki-Laki di TPU Bantar Jati
Video Production: Tegar Melani
Sumber: Warta Kota
Kabar Selebriti
Tampil Manglingi, Penampilan Luna Maya di Malam Resepsi Pernikahan Disorot, Dibalut Gaun Putih
21 jam lalu
Kabar Selebriti
Bertema Outdoor, Intip Potret Mewah Dekorasi Siraman Luna Maya di Bali, Bernuansa Adat Jawa
3 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Aktor Jonathan Frizzy Tersangka, Peran Kekasih Ririn Terungkap, Bikin Grup WA Soal Vape Obat Keras
5 hari lalu
BREAKING NEWS
BREAKING NEWS: Artis Jonathan Frizzy Tersangka Kasus Vape Obat Keras, Sempat Mangkir Pemeriksaan
5 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.