Rabu, 14 Mei 2025

Terkini Daerah

Detik-detik Kecelakaan Karambol Terjadi di Klaten, Mobil Avanza Putar Balik lalu Ditabrak Bus Mira

Minggu, 13 Februari 2022 11:30 WIB
TribunSolo.com

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Septiana Ayu Lestari

TRIBUN-VIDEO.COM - Kecelakaan karambol terjadi di Dukuh Ngaran, Desa Mlese, Kecamatan Ceper, Kabupaten Klaten, Sabtu (12/2/2022).

Kecelakaan melibatkan satu unit Bus Mira, satu unit mobil Avanza, satu unit truk tronton, dan dua sepeda motor.

Warga sekitar, Tabib Abdulloh Al Mabrur mengatakan berada di lokasi sekitar setelah kecelakaan tersebut terjadi.

Baca: Kecelakaan Beruntun di Bantul, Sopir Bus Tabrak 6 Mobil dan 2 Motor di Lampu APILL karena Ngantuk

Ia menuturkan kecelakaan diawali ketika mobil Avanza bernomor polisi AD-9436-BQ sedang putar balik.

"Awalnya avanza dari arah Jogja putar balik di depan Kiat Motor untuk kembali ke arah Jogja," katanya kepada TribunSolo.com, Sabtu (12/2/2022).

"Kemudian dari arah Solo melaju Bus Mira yang kemudian menabrak bagian avanza," tambahnya.

Tak hanya itu, dari arah Solo juga melaju satu unit truk tronton, yang awalnya bisa menghindar.

Namun, ketika melaju, mobil avanza terbentur ke roda bagian belakang truk.

"Kondisi mobil Avanza belakangnya penyok, dan bagian depannya juga begitu, kalau Bus Mira hanya lecet dibagian depan saja," terangnya.

Ia melihat, satu korban yang merupakan penumpang mobil Avanza mengalami luka dan langsung dibawa ke rumah sakit.

"Kemudian ada tiga pengendara sepeda motor yang ikut jatuh, namun hanya lecet-lecet," jelasnya.

Diketahui, korban merupakan warga Kabupaten Klaten.

Kejadian itu menyebabkan kemacetan di jalan raya Jogja Solo sepanjang kurang lebih 3 kilometer.

"Iya terjadi kemacetan, panjang kurang lebih 2-3 kilometer, proses evakuasinya lama, sekitar 1 jam," kata dia.

Tidak Ada Korban

Kecelakaan karambol terjadi di Jalan Raya Solo-Jogja KM 5, tepatnya di Dukuh Ngaran, Desa Mlese, Kecamatan Ceper, Kabupaten Klaten, Sabtu (12/2/2022).

Informasi yang dihimpun TribunSolo.com, kecelakaan utama melibatkan Mobil Avanza bernomor polisi AD 9436 BQ dengan Bus Mira bernomor polisi S 7872 US.

Tak hanya itu, kecelakaan juga melibatkan satu unit truk tronton dengan dua unit sepeda motor.

Kasat Lantas Polres Klaten, AKP Muhammad Fadhlan melalui Kanit Laka Satlantas Polres Klaten, Ipda Wahyu mengatakan, kecelakaan terjadi saat jam lalu lintas padat.

"Terjadi sekitar pukul 11.00 WIB," ungkapnya kepada TribunSolo.com.

"Melibatkan satu unit minibus (avanza), satu unit bus, satu unit truk tronton, dan dua unit sepeda motor," tambahnya.

Baca: Kecelakaan di Tol KM 17 Stabat-Medan, Mobil Tabrak Pembatas Jalan, 3 Penumpang Luka-luka

Beruntungnya kata dia dalam peristiwa kali ini tidak jatuh korban jiwa, tetapi tiga orang penumpang Avanza dilarikan ke rumah sakit.

"Untuk korban salam perawatan rumah sakit ada 3 orang, kondisinya baik," katanya.

Adapun saat kejadian arus lalu lintas sempat tersendat, sehingg polisi bersama warga menggeser kendaraan ke pinggir setelah evakuasi.

"Polisi juga mengurai kendaraan agar tidak menumpuk saat itu," jelas dia. (*)

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Detik-detik Kecelakaan Karambol di Klaten, Avanza Putar Balik Ditabrak Mira, Jalan Macet hingga 3 Km

#Kecelakaan Bus #Tabrakan #Kecelakaan Beruntun #Jalan Jogja-Solo

Editor: bagus gema praditiya sukirman
Sumber: TribunSolo.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved