TRIBUNNEWS UPDATE
Buaya Berkalung Ban Sungai Palu Akhirnya Dievakuasi, Kini Tak Lagi Tercekik seusai Ban Digergaji
TRIBUN-VIDEO.COM - Buaya berkalung ban di Kota Palu, Sulawesi Tengah yang sempat viral, kini akhirnya berhasil dievakuasi, Senin (7/2/2022) malam.
Buaya tersebut ditangkap di sekitar Jembatan Palu II, Jalan I Gusti Ngurah Rai, Kelurahan Tatura Selatan, Palu Selatan, Kota Palu.
Petugas juga berhasil melepaskan ban dari leher buaya seberat 3 ton ini menggunakan gergaji.
Dikutip dari Tribun Palu, buaya tersebut sudah lama mencuri perhatian masyarakat.
Pasalnya, dahulu buaya berkalung ban ini berukuran kecil.
Baca: Dua Tahun Berselang, Buaya Berkalung Ban di Palu yang Viral Ditangkap, Kini Lilitan Dilepas Warga
Sehingga ban sepeda motor bisa masuk ke tubuhnya.
Namun setelah enam tahun, buaya tersebut semakin besar hingga ban tersebut mencekik lehernya.
Diperkirakan, saat ini berat buaya tersebut mencapai 3 ton dengan panjang 4 meter.
Sejak kemunculannya pada 2016 silam, ban di leher buaya ini belum juga terlepas.
Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Palu sempat mengumumkan sayembara untuk menangkap buaya berkalung ban.
Baca: Warga Nunkurus Kupang Berhasil Jerat Buaya Sepanjang 3,6 Meter, Buaya Dijerat Gunakan Tali Nilon
Sayembara dibuat karena BKSDA Palu kekurangan personel untuk melakukan penyelamatan.
Penangkapan buaya ini kemudian dilakukan oleh Tili, warga asli Sragen yang berdomisili di Kota Palu.
Proses evakuasi pun disaksikan banyak orang yang penasaran dengan kondisi buaya tersebut.
Buaya tersebut diikat dengan tali agar mudah melepaskan ban sepeda motor yang mencekik lehernya.
Hingga akhirnya, sang pawang menggunakan gergaji untuk melepas ban dari leher buaya.
Penangkap buaya juga mengaku lega bisa melepaskan ban tersebut tanpa harus membunuhnya.
Baca: Heboh! Buaya Muara Masuk ke Pemukiman Warga, Warga Berhasil Jerat Buaya Sepanjang 3,6 Meter
"Saya sudah lega kerja saya nggak sia-sia," kata penangkap buaya saat dimintai keterangan wartawan.
Setelah ban terlepas, tim Damkar Kota Palu giliran yang mengevakuasi buaya itu.
Tim tampak kewalahan karena ramainya warga yang memadati lokasi kejadian.
Buaya sepanjang empat meter itu dilepas karena sulitnya memindahkan buaya itu dari sekitar bantaran Sungai Palu.
(Tribun-Video.com/TribunPalu.com)
Artikel ini telah tayang di TribunPalu.com dengan judul Personel Damkar Kewalahan Evakuasi Buaya Berkalung Ban di Palu yang Viral
# buaya # buaya berkalung ban # Sungai Palu # dievakuasi # ban # digergaji
Video Production: Unzila AlifitriNabila
Sumber: Tribun Palu
Nasional
DETIK-DETIK Mencekam Tenggelamnya Kapal Feri Muchlisa di Kaltim, 1 Korban Berhasil Dievakuasi
Selasa, 6 Mei 2025
Live Update
Pasca Serangan Buaya di Kotim, BKSDA & DPRD Beri Edukasi Serta Dukungan untuk Keluarga Korban
Senin, 5 Mei 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Ricuh! Massa Aksi Buruh Bakar Ban & Tembak Petasan ke Aparat, Polisi Balas Gas Air Mata di Jakarta
Jumat, 2 Mei 2025
Live Update
Teror Buaya 4 Meter di Permukiman Warga Kokoa Pangkep, Berhasil Dievakuasi Damkar bareng Warga
Rabu, 30 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.