Viral Video
Viral Video Orangutan Turun ke Jalan di Kaltim, Diduga Kelaparan karena Habitat Semakin Hilang
TRIBUN-VIDEO.COM – Satu video viral di media sosial Twitter memperlihatkan orangutan turun ke jalan raya di Kalimantan Timur, BKSDA pun angkat bicara.
Diketahui, unggahan tersebut menyebut, lokasi kejadian berada di Jalan Baru arah Wahau, Kecamatan Bengalon, Kabupaten Kutai Timur, Kalimantan Timur.
Pengunggah juga menduga bahwa orangutan tersebut tengah kelaparan karena habitatnya yang semakin menghilang.
Baca: Video Viral di Media Sosial Twitter Memperlihatkan Orangutan Turun ke Jalan Raya di Kalimantan Timur
Posting tersebut diunggah oleh akun @EsTeh_28.
“Seekor orangutan turun ke jalan yang diduga sedang kelaparan karena habitatnya semakin menghilang akibat ulah manusia."
"Lokasi kejadian di Jalan Baru arah Wahau, Kecamatan Bengalon, Kabupaten Kutai Timur, Kalimantan Timur,” ujar si pengunggah.
Baca: Diduga Kelaparan Seekor Orangutan Turun ke Jalan di Kalimantan Timur, Ini Penjelasan BKSDA
Penggunggah diketahui juga melampirkan sebuah video yang menunjukkan orangutan berjalan di jalan raya kemudian beberapa kendaraan terlihat melintas.
Orangutan tersebut terlihat mengambil makanan yang ada di jalan raya.
Selang beberapa saat terlihat sejumlah orang memberikan makanan kepada orangutan tersebut
Hingga Selasa (1/2/2022) pagi, unggahan video tersebut telah disukai lebih dari 3.389 pengguna. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunLampung.co.id dengan judul Viral Orangutan Turun ke Jalan di Kalimantan Timur, BKSDA Buka Suara
#Orangutan #Viral Video #Kelaparan #BKSDA
Video Production: Megan FebryWibowo
Sumber: Tribun Lampung
Tribunnews Update
Viral Video Detik-detik Pria di Palembang Dibacok saat akan Akad Nikah, Ucap Ijab Kabul di RS
3 hari lalu
Tribun Video Update
Viral Video Calon Pengantin Pria Dibacok sebelum Akad, Prosesi Pernikahan Berlangsung di Rumah Sakit
3 hari lalu
Tribunnews Update
Viral Video Siswa SMAN 1 Sungai Tabuk Dugem saat Pesta Perpisahan di Klub Malam, Kepsek: Kami Ditipu
3 hari lalu
Tribunnews Update
Viral Video Suasana Haru saat Jemaah Haji Asal Sidoarjo Wafat di Pesawat saat Terbang Menuju Madinah
5 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.