HOT TOPIC
Sosok 3 Pelaku Pembakar THM Double O Sorong yang Berhasil Ditangkap, Hendak Kabur Keluar Papua Barat
TRIBUN-VIDEO.COM - Polda Papua Barat dan Polres Sorong Kota membekuk 3 lagi pelaku pembakaran Tempat Hiburan Malam (THM) Double O, Sorong.
Mereka ditangkap pihak kepolisian saat hendak melarikan diri dari wilayah Papua Barat.
Ketiganya langsung ditetapkan sebagai tersangka baru seusai menjalani sejumlah pemeriksaan.
Kabid Humas Polda Papua Barat, Kombes Pol Adam Erwindi mengatakan, tiga orang itu ditangkap di pelabuhan Fakfak.
Dilansir TribunPapuaBarat.com, ketiga pelaku yang ditangkap masing-masing berinisial E, OB, dan JM alias D.
Penangkapan tiga pelaku ini merupakan hasil tim gabungan Polda Papua Barat, Polres Sorong Kota, dan Polres Fakfak.
Mereka saat itu sudah di atas KM Tidar yang akan segera berangkat ke Maluku yang merupakan daerah asal ketiga pelaku.
"Ketiga orang tersebut ditangkap setelah kita lakukan koordinasi dengan Kapolres Fakfak," ujar Adam kepada sejumlah awak media, Senin (31/1/2022).
"Ketiga orang tersebut ditangkap pada pukul 23.00 WIT di Fakfak saat mereka ingin melarikan diri keluar dari Kota Sorong," ungkap Adam.
Kombes Adam menyebut, E, OB dan JM langsung diterbangkan ke Bandara Deo Sorong menggunakan pesawat Wings Air pada Senin (31/1) pukul 13.01 WIT.
Tiga pelaku yang ditangkap di Fakfak ini merupakan bagian dari tujuh orang yang masuk daftar pencarian orang (DPO).
Sehingga tidak menutup kemungkinan ada pelaku lain yang ditangkap.
Dalam peristiwa bentrok yang berujung pembakaran Double O ini polisi berarti telah menangkap 13 orang tersangka.
Insiden itu diketahui menewaskan 18 orang dengan 17 di antaranya terbakar, dan satu tewas dibacok. (Tribun-video.com/TribunPapuaBarat.com/Kompas.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunpapuabarat.com dengan judul Hendak Kabur ke Luar Papua Barat, 3 DPO Pembakaran Double O Sorong Diringkus Polisi di Fakfak
# Double O # Polda Papua Barat # Kapolres Sorong Kota # Tempat Hiburan Malam
Video Production: Unzila AlifitriNabila
Sumber: Tribun papuabarat
Live Update
Terbongkar! Pengusaha Kafe & THM di Makassar Diduga Rekayasa Laporan Parkir & Sembunyikan Izin Usaha
Selasa, 6 Mei 2025
Live Update
Sebanyak 23 Pos Disiapkan Polda Papua Barat Daya dalam Rangka Menggelar Apel Operasi Ketupat 2025
Jumat, 28 Maret 2025
VIRAL NEWS
Polda Papua Barat Siapkan Upaya Pencarian Terhadap Iptu Tomi Marbun, Tunggu Tim Pencari Fakta
Selasa, 25 Maret 2025
Viral News
Selain Bunuh Bayi, Brigadir AK Dikenal Jarang Masuk Kerja, Kenal Kekasih di Tempat Hiburan Malam
Jumat, 14 Maret 2025
Live Update
2 Tempat Hiburan Malam Ternama Termasuk Milik Pengacara Kondang di Medan Dilaporkan ke Polda Sumut
Kamis, 27 Februari 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.