Kabar Selebriti
Jerome Polin Dinilai Remehkan Pembalap Indonesia, Dapat Teguran Keras dari Sean Gelael
TRIBUN-VIDEO.COM - Baru-baru ini Jerome Polin menjadi sorotan warganet hingga namanya menjadi trending topik di Twitter.
Hal itu merupakan buntut perkataannya yang dianggap meremehkan pembalap-pembalap Indonesia.
Atas hal tersebut, pembalap mobil Indonesia, Sean Gelael memberikan teguran keras untuk Jerome.
Dikutip dari TribunSeleb pada Rabu (26/1/2022), YouTuber sekaligus selebgram Jerome Polin dianggap meremehkan kiprah pembalap Indonesia melalui cuitannya di Twitter.
Baca: Trending di Twitter, Jerome Polin Minta Maaf ke Pembalap Sean Galael: I will Learn From This
Cuitan Jerome itu membuatnya mendapat teguran keras dari pembalap Sean Gelael.
Semua berawal ketika Jerome Polin mengapresiasi pembalap Mario Suryo Aji yang tembus kompetisi Moto3.
Ia seakan-akan bangga karena ada pembalap Indonesia yang bisa menembus dalam ajang bergengsi tersebut.
Sayangnya tampak Jerome terkesan mempertanyakan eksistensi pembalap Indonesia di kancah internasional.
Ia bertanya apakah ada pembalap Indonesia yang bertanding di ajang Internasional.
"GILEE KEREN BANGET! Ada gak sih pembalap Indonesia yang balapan di balapan internasional?" tulis Jerome di akun Twitternya @JeromePolin, Senin (24/1/2022).
Meskipun terlihat seperti bertanya biasa, ternyata cuitan itu mendapat reaksi keras dari Sean Gelael.
Baca: Teguran Sean Gelael untuk Jerome Soal Cuitan Pembalap Internasional
Melalui Instagram miliknya @gelaelized, Selasa (25/1/2022), Sean menyentil cuitan sang selebgram.
Sena menyebut bahwa Jerome tidak diajarkan akan perihal menghormati orang lain.
Orang seperti Jerome yang kini sudah dikenal banyak orang perlu berpikir lebih banyak sebelum berbicara.
Ia kemudian menegaskan bahwa para pembalap sudah mengharumkan nama Indonesia di ajang internasional.
"Aku kira kamu bisa bertindak cerdas tapi jelas sekali mereka tidak mengajarimu menghormati orang lain."
"Orang-orang yang punya suara benar-benar perlu mulai berpikir lebih banyak daripada sekadar mendapatkan penonton dan disukai."
"@Jeromepolin kita sudah kibarkan merah putih dan mengharumkan bangsa," tulis Sean Gelael.
Tak hanya itu, Sean Galael bahkan juga mengunggah foto-foto para pembalap Tanah Air yang sudah berlaga dan mengharumkan Indonesia.
Antara lain Ananda Mikola, Doni Tata Pradita, Rio Haryanto, Gerry Salim, dan Dimas Ekky Pratama hingga dirinya sendiri.
Ia meminta pada Jerome untuk belajar dari pahlawan-pahlawan yang susah payah berusaha keras mengharumkan nama bangsa.
"Belajarlah dari pahlawan-pahlawan yang susah payah berusaha keras untuk mengharumkan nama bangsa @jeromepolin," tulisnya.(Tribun-Video.com/TribunSeleb)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Dinilai Remehkan Pembalap Indonesia, Jerome Polin Kena Semprot Sean Gelael
# Jerome Polin # Sean Gelael Tegur Jerome Polin # Jerome Polin dan Sean Gelael # Twitter # Sean Gelael # pembalap
Reporter: Dhea Andika Rizqi
Video Production: Fitriana Dewi
Sumber: Tribunnews.com
Olahraga
JORGE MARTIN ALAMI KECELAKAAN USAI COMEBACK DARI CEDERA, 6 Tulang Rusuk Patah: Bos Aprilia Kecewa
Senin, 14 April 2025
Nasional
SHIN TAE-YONG Trending di X setelah Timnas Indonesia Kalah dari Australia
Kamis, 20 Maret 2025
LIVE UPDATE
10 Pembalap Indonesia Siap Bertarung Sengit Merebut 4 Tiket Emas ke Italia dari VR46 Riders Academy
Selasa, 28 Januari 2025
Sinopsis dan Jadwal Film
Tayang 12 Desember 2024! Simak BOCORAN Trailer Film Adaptasi dari Thread Viral di X : HUTANG NYAWA
Rabu, 11 Desember 2024
Sinopsis dan Jadwal Film
Simak Ini Bocoran Trailer dan Sinopsis Serial Mini Netflix : Senna, Karier Pembalap Formula 1
Kamis, 31 Oktober 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.