Kamis, 15 Mei 2025

Viral Video

Viral Video Pengantin Wanita Naik Perahu untuk Berangkat ke KUA, Ternyata Ini Penyebabnya

Selasa, 25 Januari 2022 08:52 WIB
TribunSolo.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Kisah seorang mempelai wanita yang hendak melangsungkan pernikahan di Kabupaten Lamongan, Jawa Timur viral di media sosial.

Bagaimana tidak, di momen bahagianya, pengantin ini harus mengalami hal tak terduga.

Pengantin wanita terekam kamera naik perahu dengan pakaian pengantin, lengkap dengan riasan wajah.

Dilansir dari TribunMadura, rupanya calon pengantin menaiki perahu berangkat ke Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Turi untuk melangsungkan akad nikah dengan pria idamannya.

Baca: Viral Video Pengendara Motor Adang Mobil yang Lawan Arus di Jalan dr Wahidin Solo

Adapun pengantin yang tengah melangsungkan pernikahan tersebut adalah Alek dan Fitri, warga Desa Kepudibener.

Dalam video itu, Fitri tampak dibantu oleh seseorang untuk naik perahu.

Perahu menjadi alat transportasi satu-satunya karena desa mereka dikepung banjir.

Baca: Viral Video Polisi yang Membeli Sepeda Motor dengan Uang Koin, Hasil Menabung Selama Delapan Tahun

Hal ini lantaran semua jalan desa tertutup banjir, sehingga ia harus naik perahu atau jalan kaki untuk mencapai KUA radius 4 Km dari desanya.

Pasangan ini hanya menggelar akad nikah saja di kantor KUA Kecamatan Turi.

Terkait video viral tersebut Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lamongan Gunadi membenarkan.

"Memang benar (ada kejadian tersebut). Warga Desa Kepudibener, Kecamatan Turi," kata Gunadi dikutip dari Kompas.com, Senin (24/1/2022).

Sementara itu, Camat Turi Ermawan Ristanto menjelaskan, peristiwa tersebut sampai terjadi lantaran Desa Kepudibener sedang kebanjiran akibat meluapnya air Bengawan Njero.

"Karena banjir yang terjadi, mempelai wanita naik perahu ke lokasi akad nikah. Desa Kepudibener memang sering kebanjiran, kalau Bengawan Njero meluap," tutur Ermawan dikutip dari Kompas.com.

Hingga hari ini pukul 10.11 WIB, banjir akibat luapan air Bengawan Njero merendam lima wilayah kecamatan yang ada di Kabupaten Lamongan.

Yakni, Kecamatan Kalitengah, Turi, Deket, Glagah dan juga Karangbinangun, dengan ketinggian air bervariasi.

Total ada sebanyak 28 desa terdampak banjir.(*)

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Viral Mempelai Wanita Naik Perahu ke KUA, Terjang Banjir Sejauh 4 Km, Ini Kata BPBD Lamongan

# Viral Video # pengantin # Perahu # KUA # pengantin naik perahu # Lamongan # BPBD

Editor: Khaira Nova Hanugrahayu
Sumber: TribunSolo.com

Tags
   #Viral Video   #pengantin   #Perahu   #KUA   #pengantin naik perahu   #Lamongan   #BPBD

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved