Terkini Metropolitan
Bernyanyi Bersama Warga Sekitar JIS, Giring: Sound System Terbaik di Dunia adalah Suara Rakyat
TRIBUN-VIDEO.COM - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha mengunggah postingan berupa video dirinya sedang menyanyi bersama warga.
Melalui akun Twitter @Giring_Ganesha, ia membagikan momen bernyanyi lagu Laskar Pelangi dan turut mendoakan warga sekitar Stadiun Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara.
Giring juga membagikan bantuan kepada warga korban gusuran di kawasan tersebut.
Baca: Giring Ganesha Kejeblos Lumpur saat Kritik Sirkuit Formula E
Dalam postingannya, Giring menuliskan bahwa suara terbaik di dunia adalah suara rakyat.
“Sound System Terbaik di dunia itu adalah Suara Rakyat, tidak perlu gunakan uang Triliunan,” tulis @Giring_Ganesha di akun Twitter-nya yang dikutip Tribunnews.com, Senin (24/1/2022).
Ia menambahkan soal adanya rakyat yang masih terpinggirkan.
Baca: Ketum PSI Giring Ganesha Kejeblos Lumpur Saat Kritik Formula E: Kaki Gua Nyangkut, Tolong Dong
“Sementara masih ada mereka yang terlupakan dan terpinggirkan oleh ambisi Firaun yg gemar mengundang orang terpandang di pestanya,” lanjutnya.
Giring juga mengunggah momen dirinya memberikan bantuan ke warga yang sekitar JIS.
Ia menyebut, warga tersebut merupakan korban gusuran dari proyek Firaun.(Tribunnews/Suci Bangun Dwi Setyaningsih)
# Giring Ganesha # bernyanyi # Jakarta International Stadium # bantuan
Baca berita lainnya terkait Giring Ganesha
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Giring Unggah Video Nyanyi Bareng Warga: Sound System Terbaik di Dunia Adalah Suara Rakyat
Sumber: Tribunnews.com
Tribun Video Update
AS dan Israel Hampir Capai Kesepakatan Baru soal Distribusi Bantuan ke Jalur Gaza, Pakai Skema Baru
Sabtu, 3 Mei 2025
To The Point
AS Setujui Bantuan Militer untuk Ukraina Senilai 310 Juta Dolar AS, Pelatihan Pilot Hingga Navigasi
Sabtu, 3 Mei 2025
Tribun Video Update
Rakyat Gaza Krisis Pangan Imbas Blokade Bantuan, Israel Dicap sebagai Negara "Penjajah" di ICJ
Sabtu, 3 Mei 2025
Tribunnews Update
Kapal Bawa Bantuan untuk Warga Gaza 2 Kali Dibom Israel, Api Berkobar Hebat & Berisiko Tenggelam
Jumat, 2 Mei 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Guru Honorer Dapat Dana Bantuan Rp 300 Ribu Per Bulan, Abdul Muti: Akan Disampaikan Prabowo
Jumat, 2 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.