Kamis, 15 Mei 2025

Terkini Daerah

Kondisi Gunung Kemukus Sragen Malam Hari Bak Antrean di Mina saat Haji, Begini Faktanya

Sabtu, 22 Januari 2022 16:52 WIB
TribunSolo.com

TRIBUN-VIDEO.COM, SRAGEN - Beredar di media sosial rombongan santri yang berkunjung ke Gunung Kemukus di Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen.

Hal itu pertama kali diketahui, setelah terdapat video yang diunggah oleh akun instagram @infosumberlawang.

Video tersebut, menampilkan serombongan orang tengah berjalan rapi melewati jembatan Gunung Kemukus.

Terdengar seorang pria menjelaskan kondisi tersebut, yang menyatakan total terdapat 550 santri datang ke Gunung Kemukus.

Santri-santri tersebut datang menggunakan total 12 bus dalam satu rombongan.

Seorang pria yang suaranya terdengar juga menyatakan kegamumannya, bahwa Gunung Kemukus mirip dengan Mina, atau mirip dengan suasana ibadah haji di Mekkah.

Dalam unggahan tersebut, juga ditulis keterangan :

Viral di grup grup WA obyek wisata gunung kemukus kedatangan ratusan rombongan santri dan jama'ah pengajian dari Magelang

Rombongan santri dan jama'ah pengajian ini datang menggunakan 12 bus

Kedatangan ratusan santri ke Gunung Kemukus itu pun dibenarkan oleh Camat Sumberlawang, Endang Widayanti.

"Iya benar, ada rombongan santri dari Ponpes Nurul Ali Magelang yang datang ke Kemukus dengan 12 bus sejumlah 550 orang," ujarnya kepada TribunSolo.com, Jumat (21/1/2022).

Diketahui, kunjungan ratusan santri tersebut pada Rabu (18/1/2022) lalu.

Baca: Viral Video Santri Wisata Ziarah di Gunung Kemukus Sragen Malam Hari Bak Antrean di Mina saat Haji

Baca: Viral Video Ratusan Santri Datangi Gunung Kemukus di Sragen saat Malam, Ternyata ini Alasannya

Lanjut Endang, rombongan datang sekitar pukul 19.30 WIB dan kembali pulang pukul 22.00 WIB.

Ratusan santri tersebut datang dengan niat untuk wisata ziarah, yang mana di Gunung Kemukus terdapat makam Pangeran Samudro.

"Niatnya memang wisata ziarah, komunikasi awalnya dibantu anggota DPRD Seagen, Pak Hariyanto dan dibantu oleh Pak Hardiyana dari DPRD," ungkapnya.

Lanjut Endang, sebenarnya rombongan santri tersebut juga telah berkunjung ke beberapa tempat ziarah di Solo dan Sragen.

"Sebelum ke Kemukus para santri ziarah ke makam Joko Tingkir di Butuh, Gedongan, Plupuh, sebelumnya juga ziarah di Srenggi Solo," terangnya.


Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Viral Kondisi Gunung Kemukus Sragen Malam Hari Bak Antrean di Mina saat Haji, Begini Faktanya

#Gunung Kemukus #Sragen #Antrean #Mina 

Editor: Restu Riyawan
Video Production: Okwida Kris Imawan Indra Cahaya
Sumber: TribunSolo.com

Tags
   #Gunung Kemukus   #Sragen   #antrean   #Mina

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved