Terkini Megapolitan
Detik-detik AEON Mall Sentul Terbakar, Pengunjung dan Karyawan Panik Berhamburan Keluar
TRIBUN-VIDEO.COM - Kebakaran melanda pusat perbelanjaan AEON Mall Sentul City di Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jumat (21/1/2022) sore sekira pukul 15.30.
Kebakaran diduga disebabkan akibat korsleting listrik di ruang panel.
Meski tak ada korban jiwa dan luka, kebakaran ini sempat membuat pengunjung dan karyawan di dalam pusat perbelanjaan itu panik dan berusaha menyelamatkan diri.
Andri (23), karyawan di salah satu foodcourt AEON Mall, mengatakan karyawan dan pengunjung langsung berhamburan keluar saat terjadi kebakaran.
"Kita panik saat kebakaran terjadi. Apalagi itu lokasi kebakaran dekat dengan tenan tempat kerja kami," kata Andri, Jumat (21/1/2022).
Baca: Pernyataan Manajemen AEON Mall BSD Tangerang soal Dua Karyawannya yang Positif Covid-19
Andri mengaku tidak melihat api dari ruang panel listrik yang terbakar.
"Apinya gak kelihatan karena ruangan tertutup, tetapi asap yang keluar cukup tebal. Makanya kita langsung lari," tuturnya.
Selang beberapa saat muncul pengumuman dari pengeras suara agar semua pengunjung dan karyawan keluar dari mal.
"Saat keluar pengumuman, suasana kepanikan sangat terasa. Semua berlarian keluar dari mall untuk menyelamatkan diri," papar Andri.
Beruntung kebakaran ini terjadi saat suasana mal tidak terlalu padat, sehingga proses evakuasi berjalan cepat.
"Evakuasi pengunjung dan karyawan berjalan lancar karena banyak pintu yang bisa dipakai untuk keluar," ungkapnya.
Menurut dia, api dari kebakaran ini sebenarnya tidak terlalu besar. Tetapi asap yang keluar cukup tebal sehingga membahayakan pernapasan.
"Asapnya cukup tebal. Apalagi yang terbakar kabel-kabel di panel listrik sehingga pasti berbahaya kalau dihirup," tambah Andri.
Proses pemadaman kebakaran ini, lanjutnya, tidak butuh waktu lama.
"Tidak lama kok. Tadi damkar hanya sebentar di sini. Setelah itu pulang," pungkasnya.
Pantauan Wartakotalive.com, Jumat sore suasana di AEON Mall Sentul City sudah kembali kondusif.
Tim Inafis dari Polres Bogor sudah melakukan penyelidikan dan memasang garis polisi di lokasi kejadian.
Hingga kini mall belum bisa dibuka karena sedang dilakukan pengecekan keamanan secara menyeluruh.
Karyawan tenan-tenan di mall ini masih tertahan di luar mall hingga pukul 19.30 WIB.
Mereka menunggu pengelola mengizinkan masuk untuk merapikan tenan dan mengambil barang-barang pribadi.
Hingga kini belum ada pernyataan resmi dari AEON Mall terkait kebakaran ini.
Sementara itu Komandan Regu 3 Damkar Citeureup Ahmad Syarifudin mengatakan Kebakaran diduga karena adanya hubungan arus pendek dari panel listrik di lantai 2 pusat perbelanjaan ini.
"Api berasal dari panel listrik dan membakar kabel-kabel di situ. Karena ruangan tertutup maka api tidak menjalar ke ruangan lain," kata Ahmad, Jumat (21/1/2022) sore.
Damkar Citeureup menerjunkan 2 mobil pemadam kebakaran untuk memadamkan api.
"Ada 2 mobil damkar diterjunkan ditambah 1 dari Sentul City," ujarnya.
Dia menambahkan tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini.
"Tidak ada korban jiwa. Kebetulan saat kebakaran, pengunjung dan karyawan langsung dievakuasi keluar," tutur Ahmad.
Menurut dia, api dari kebakaran ini tidak terlalu besar sehingga pemadaman cepat.
"Tadi sempat pake hidran. Tetapi karena tekanan kecil, lama baru padam. Akhirnya kita bantu pake peralatan kita. Kita sambungkan selang dan semprot dengan air," ungkapnya.
Baca: Terbukti Rusak Fasilitas AEON Mall Jakarta Garden City, 8 Warga Cakung Ditetapkan Jadi Tersangka
Tidak butuh waktu lama bagi Damkar untuk memadamkan kebakaran ini karena apinya tidak menjalar.
"Kita hanya butuh waktu 15 menit untuk padankam api," pungkas Ahmad.
Pantauan Wartakotalive.com, suasana di AEON Mall Sentul City saat ini sudah kondusif.
Tetapi mall belum bisa beroperasi sepenuhnya. Hanya supermarket yang bisa beroperasi.
Para karyawan mall pun masih tertahan di luar. Mereka menunggu sterilisasi selesai untuk bisa masuk kembali dan merapikan konter. (*)
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Meski Tak Ada Korban Jiwa saat AEON Mall Sentul Terbakar, Begini Kepanikan Pengunjung saat Evakuasi
Sumber: Warta Kota
Live Update
Live Update Siang: Olah TKP Kebakaran di Punggolaka Kendari, WNI Korban KDRT Suami Tertahan di Arab
25 menit lalu
Local Experience
Jelajah Keindahan Kebun Raya Cibinong, Kebun Raya Termuda yang Ada di Indonesia
1 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.