Kamis, 15 Mei 2025

Terkini Daerah

Pelaku Penjambretan Handphone di Kawasan Pondok Cabe Milik Anak Berusia 10 Tahun Dihamiki Warga

Jumat, 21 Januari 2022 17:58 WIB
Warta Kota

TRIBUN-VIDEO.COM - Aksi penangkapan pelaku jambret handphone (hape) terhadap seorang anak berusia 10 tahun viral pada sejumlah akun instagram.

Video berdurasi satu menit itu tersebar cepat lewat media sosial.

Pada video viral itu terekam aksi warga yang sedang menghakimi seorang pelaku jambret hape di kawasan Pondok Cabe 4, PondoK Cabe Ilir, Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Kanit Reskrim Polsek Pamulang, AKP Iskandar Darsono mengatakan insiden penjambretan itu terjadi pada Kamis (20/1/2022) malam.

"Iya ada pelaku jambret hape tertangkap di Pondok Cabe 4 terus dipukulin massa. Kejadian jam 10 malam," katanya saat dikonfirmasi Wartakotalive.com, Pamulang, Kota Tangsel, Jumat (21/1/2022).

Iskandar menuturkan insiden bermula dari pelaku berinisial J sedang melintas di kawasan sekitar menggunakan motornya.

Saat sedang melintas di kawasan itu, pelaku melihat korban G sedang bermain gadget bersama kawanannya.

Melihat kesempatan tersebut, pelaku langsung menjambret satu unit hape milik G.

Baca: Bule Perancis Jadi Korban Penjambretan saat Naik Motor di Lombok, Polisi Berhasil Tangkap 2 Pelaku

Baca: Beto Goncalves Mengaku Jadi Korban Penjambretan di Bali, Polisi Belum Terima Laporan

"Ini korban usia 10 tahun lagi main hape di pinggir jalan depan warung di Pondok Cabe 4, Cabe Ilir, Pamulang. Nah ketika si pelaku ini melintas melihat ada anak kecil main hape akhirnya dia mendekat dan mengambil," ungkapnya.

"Kata pelaku dia melakukan itu karema belum punya duit buat bayar kontrakan, melihat ada anak itu terus mengambil hapenya lah," ungkapnya.

Adapun Iskandar mengungkapkan kondisi pelaku mengalami sejumlah luka lebam pada bagian wajah dan kepalanya akibat aksi main hakim sendiri dari massa.



Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Penjambret HP MIlik Bocah 10 Tahun di Pondok Cabe Ilir Babak Belur Dihajar Massa

#penjambretan #handphone #Pondok Cabe #viral

Editor: Restu Riyawan
Video Production: febrylian vitria cahyani
Sumber: Warta Kota

Tags
   #penjambretan   #handphone   #Pondok Cabe   #viral

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved