LIVE UPDATE TOP 10
Dikecam Warganet seusai Kritik Shin Tae-yong, Haruna Soemitro: Kok Malah Mengkritik Personal?
TRIBUN-VIDEO.COM - Nama Haruna Soemitro hingga saat ini masih ramai diperbincangkan lantaran mengkritik pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Dalam kritikannya, Haruna Soemitro mengulik kegagalan Timnas Indonesia dalam Piala AFF 2020.
Akibatnya, ia pun mendapat kecaman dari warganet Indonesia hingga muncul tagar #HarunaOut.
Untuk diketahui, Haruna Soemitro merupakan anggota Exco Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI).
Ia mempersoalkan capaian timnas Indonesia di Piala AFF 2020 dan cara bermain Shin Tae-yong yang dikeluhkan tim-tim Liga 1.
Warganet menganggap kritik dan pendapat Haruna tidak tepat dan tidak sesuai realita lapangan.
Akibatnya tagar #HarunaOut trending di Twitter, sebagai bentuk keraguan atas kredibilitasnya sebagai anggota Exco PSSI.
Haruna Soemitro pun tidak tutup mata dengan fenomena yang terjadi.
Baca: Piala AFF U23, Shin Tae-yong belum Merilis Skuad Timnas Indonesia, Bentrok Awal Lawan Malaysia
Baca: Pecinta Sepak Bola Indonesia Desak Haruna Soemitro Keluar dari PSSI, Iwan Bule Angkat Bicara
Dirinya tidak keberatan dengan gelombang ketidakpuasan publik terhadapnya.
Haruna juga sedikit menyindir karena banyak di antara kritikan, justru menyinggung dirinya secara personal.
Menurutnya, komunikasi timbal balik untuk memahami satu sama lain butuh dilakukan untuk membangun hubungan yang lebih berkualitas
Namun, jika sudah menjurus personal, menurut Haruna, kritik warganet sudah keluar dari jalur kebijaksanaan dan intelektual.
Sementara itu, gelombang ketidakpuasan warganet kepada Haruna Soemitro memang sudah telanjur tak terkendali.
Pihak-pihak dekat Haruna bahkan tidak luput dari serangan warganet, seperti yang terjadi kepada salah satu tim Liga 1 2021-2022, Madura United.
Bahkan, saking derasnya serangan dari warganet, manajemen tim Madura United sampai mengeluarkan pernyataan bahwa Haruna sudah tidak memiliki jabatan di tim.
Sebab, posisi manajer Madura United sudah diserahkan kepada Rahmad Darmawan, bukan lagi dipegang oleh Haruna Soemitro.
(*)
Baca berita terkait lainnya di sini
# PSSI # Haruna Soemitro # Shin Tae-yong
Reporter: Agung Tri Laksono
Sumber: Tribun Video
Olahraga
MAURO ZIJLSTRA BELUM BISA GABUNG TIMNAS INDONESIA, PSSI Akhirnya Ungkap Alasannya
5 hari lalu
Olahraga
ASISTEN SHIN TAE YONG DI TIMNAS INDONESIA BAKAL GABUNG KLUB LIGA 1, Akhirnya Tak Nganggur Lagi
Minggu, 27 April 2025
Sejarah Hari Ini
Sejarah Pendirian PSSI di Yogyakarta hingga Sosok Soeratin Sosrosoegondo Jadi Tokoh Utamanya
Minggu, 20 April 2025
Olahraga
Apresiasi Erick Thohir kepada Nova Arianto Bawa Timnas U17 Indonesia ke Piala Dunia U17 2025
Sabtu, 19 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.