Senin, 12 Mei 2025

REVIEW HARGA TERBAIK

REHAT: Mazda2 Terbaru Rilis di Thailand, Versi Termurah Setara Rocky 1.2, Beda Spek dari Indonesia

Sabtu, 15 Januari 2022 16:54 WIB
Gridoto

TRIBUN-VIDEO.COM - Ada kabar terbaru datang dari dunia otomotif.

Pabrikan otomotif asal Jepang Mazda telah meluncurkan update model 2022 yaitu Mazda2 yang dijual di Thailand.

Ternyata Mazda2 Thailand ini beda harga dan spesifikasi dari versi Indonesia.

Dikutip dari Gridoto.com, pabrikan otomotif asal Jepang yaitu Mazda telah meluncurkan update model 2022 untuk Mazda2 yang dijual di Thailand.

Update model tersebut yaitu Mazda2 punya tampilan warna baru Platinum Quartz Beige dan Polymetal Gray baik pada versi sedan maupun hatchback.

Baca: REHAT: Mobil SUV Premium Hummer H2 dan H3 Dibanderol Lebih Murah daripada Jeep, Cek Harga Bekasnya

Selain warna baru, Mazda2 Thailand juga dapat fitur-fitur baru seperti Wireless Apple CarPlay dan Android Auto serta Wireless Charger.

Ngomongin soal harganya, Mazda2 Thailand ini dibanderol 546.000 baht atau setara Rp 234,13 juta hingga 799.000 baht atau Rp 342,5 juta.

Baca: REHAT: Turun Harga, Vivo V23e Dibanderol Murah Cuma Segini, Cek Harga Terbarunya

Jika dibandingkan dengan yang ada di Indonesia, harga Mazda2 termurah di Thailand lebih mahal Rp 3 juta dari Daihatsu Rocky 1.2 X CVT.

Tentu saja spesifikasi Mazda2 versi Thailand dan Indonesia memiliki perbedaan.

Mulai dari mesin, Mazda2 versi Thailand mendapatkan dua pilihan yakni mesin bensin dan mesin diesel.

Selain dari mesin dan transmisi, Mazda2 Thailand juga ditawarkan punya varian yang lebih banyak dari Mazda2 di Indonesia.(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di Gridoto.com dengan judul "Mazda2 Thailand Termurah Setara Rocky 1.2, Beda Spek dari Indonesia!"

# Mazda2 # otomotif # Mazda # Daihatsu Rocky 1.2L # Wireless Charger # Thailand

Editor: Khaira Nova Hanugrahayu
Reporter: Feba Fadhiliana
Video Production: Ananda Bayu Sidarta
Sumber: Gridoto

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved