Terkini Nasional
Gempa 6,7 SR di Banten Buat Warga Berhamburan Keluar Rumah, Terasa hingga Jakarta dan Tangsel
TRIBUN-VIDEO.COM - Gempa terasa di wilayah Jakarta, Depok, hingga Tangerang Selatan pada Jumat (14/1/2022).
Salah seorang warga Depok, Vinda, langsung keluar rumah begitu merasakan guncangan tersebut.
"Aku pikir pusing, tapi kok lama banget guncangannya. Akhirnya langsung keluar rumah," ujar Vinda.
Warga di wilayah lain seperti Jakarta dan Tangerang Selatan juga merasakan guncangan yang sama.
Baca: Gempa M 6,7 di Banten Terasa hingga Bogor dan Sekitarnya, BMKG Sebut Tak Berpontensi Tsunami
Baca: BREAKING NEWS Gempa Magnitudo 6,7 Guncang Jabodetabek, Tidak Berpotensi Tsunami
Warga Tangsel, Irfan Maulana, menceritakan warga di kompleks rumahnya langsung berhamburan keluar rumah.
"Gue dan warga berhamburan keluar rumah," ujar Irfan.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengonfirmasi aktivitas gempa sore ini.
BMKG menyebutkan kekuatan gempa sebesar 6,7 SR pada pukul 16.05.41 WIB.
Sumber gempa berasal dari kawasan Sumur, Banten dengan kedalaman 10 kilometer.
BMKG menyatakan gempa ini tidak berpotensi tsunami. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Gempa 6,7 SR di Banten Terasa di Jakarta hingga Tangsel, Warga Berhamburan Keluar Rumah"
#Gempa Bumi #Banten #Gempa #Terasa hingga Jakarta
Video Production: Muhammad Taufiqurrohman
Sumber: Kompas.com
Live Update
Penampakan Jalan Hancur 6,8 KM di Serang, Warga Minta Perbaikan gegara Ganggu Petani & Pelajar
5 hari lalu
Sejarah Hari Ini
Jatuhnya Pajajaran ke Tangan Kesultanan Banten, selain Ekspansi Ternyata Ada Kepentingan Lain
5 hari lalu
Local Experience
Melihat Lebih Dekat Kesenian Debus, Kesenian Bela Diri dari Banten yang Mempertunjukkan Tubuh Kebal
6 hari lalu
Regional
Ketiban Berkah Musim Haji, Pedagang Kain Ihram hingga Peci di Tangerang Capai Omzet Rp 3 Juta Sehari
Senin, 5 Mei 2025
Tribun Video Update
Anaknya Dituduh Rusak Fasilitas Sekolah, Ibu di Lebak Banten Ganti Kursi dan Meja Rp 400 Ribu
Rabu, 30 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.