Kamis, 15 Mei 2025

Kasus Subang

Sosok dalam Sketsa Pelaku Kasus Subang Jadi Buronan Polisi, Warga Diminta Lapor jika Mengenali

Senin, 10 Januari 2022 16:07 WIB
Tribun Jabar

TRIBUN-VIDEO.COM - Pada 29 Desember 2021 lalu, Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Jabar merilis sketsa wajah pelaku kasus Subang.

Sosok dalam sketsa tersebut orang yang diduga melakukan perampasan nyawa ibu dan anak di Subang, Tuti Suhartini (55) dan Amalia Mustika Ratu (23) pada (18/8/2021) lalu.

Sejak dirilis sketsa wajah pelaku rajapati kasus Subang memasuki babak baru.

Tak sedikit publik heboh dan mulai menduga-duga pelaku rajapati Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu.

Bahkan opini publik pun semakin liar sejak kuasa hukum di antara satu pihak mengeluarkan pendapat pelaku dalam kasus Subang mirip dengan satu di antara pelaku.

Baca: Momen Kebersamaan Yoris & Yosef Kumpul Bersama, Pinjami Motor untuk Ayah, Kades Ungkit Kasus Subang

Kendati begitu, fakta sosok pelaku rajapati kasus Subang yang digambarkan di sketsa tersebut masuk dalam DPO (Daftar Pencarian Orang) alias buronan.

Hal ini diketahui setelah Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Ibrahim Tompo buka suara.

Baca: Ramai Saling Tuduh Antar Saksi Kasus Subang, Yosef Malah Dapat Motor seusai Kunjungi Anaknya Yoris

Dikutip Tribunjabar.id dari Kompas.com, Kombes Ibrahim Tompo mengatakan kasus Subang sampai saat ini masih didalami penyidik.

Tak hanya itu, Kombes Ibrahim Tompo juga meminta masyarakat untuk melapor jika mengenali identitas sosok yang mengalami kesamaan dengan sketsa yang disebarkan polisi tersebut.

“Kita imbau kepada masyarakat, bagi yang mengetahui identitas yang sama dengan sketsa itu, agar memberikan informasi pada pihak kepolisian,” imbau Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Ibrahim Tompo.

Demikian mengingat imbauan Kabid Humas Polda Jabar tersebut, tak menutup kemungkinan pelaku dalam sketsa pelaku kasus Subang dicari polisi atau DPO alias buron.(*)

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Sosok Pelaku Rajapati Kasus Subang dalam Sketsa DPO, Bukan di Antara Para Saksi? Begini Kata Polisi

# kasus Subang # Sketsa Wajah Pelaku Pembunuhan Subang # CIRI-CIRI Terduga Pelaku Pembunuhan di Subang # Update Kasus Pembunuhan di Subang # Polda Jabar

Editor: Khaira Nova Hanugrahayu
Video Production: Fitriana SekarAyu
Sumber: Tribun Jabar

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved