Terkini Daerah
Kisah Mansyur Selamat dari Kapal yang Tenggelam di NTB, Bertahan Menggunakan Rakit Jerigen
Laporan Wartawan TribunLombok.com, Sirtupillaili
TRIBUN-VIDEO.COM - Mansyur (45), nakhoda KMP Cahaya Ilahi yang tenggelam di perairan Pulau Sangiang, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB) menceritakan detik-detik kecelakaan nahas yang dialaminya.
Warga Dusun Guda, Desa Darussalam ini lolos dari maut setelah diselamatkan warga.
Tapi tiga orang anak buah kapal (ABK) sampai saat ini belum ditemukan.
Kini dia hanya bisa berbaring di ruang perawatan Puskesmas Wera, Desa Tawali, Kecamatan Wera, Kabupaten Bima.
Mansyur menceritakan, kecelakaan kapal yang mereka alami berawal saat ia bersama tiga orang ABK lainnya bertolak dari Sabaru, Sulawesi Selatan menuju Pelabuhan Darussalam, Bima, Senin (20/12/2021) malam.
Baca: Kapal KM Cahaya Ilahi Tenggelam Dihantam Badai, 4 Orang ABK Hilang Masih dalam Proses Pencarian
Dalam perjalanan mereka dihantam badai sehingga mengalami kecelakaan Selasa (21/12/2021) sekitar pukul 05.00 Wita, pagi.
Kapal Motor (KM) Cahaya Ilahi yang dinakhodainya diperkirakan tenggelam 38 nmi dari Pulau Sangiang.
Kapal yang membawa kelapa ini pun tenggelam. Namun Mansyur bersama tiga ABK berhasil keluar dari kapal tersebut.
Mereka bertahan dengan sekoci atau sampan kecil serta rakit jerigen.
Baca: Selamatkan Baju Pengantin untuk Resepsi saat Banjir, Seorang Pria yang Baru Menikah Tewas Tenggelam
Tapi di tengah badai mereka akhirnya terpisah.
Mansyur akhirnya ditemukan warga setempat, Rabu (22/12/2021) malam.
Tapi tiga anak buahnya hilang sampai saat ini.
Tim rescue Pos SAR Bima sampai saat ini masih melakukan pencarian.
Terpisah, Kepala Kantor SAR Mataram Nanang Sigit PH mengatakan, ketiga korban belum berhasil ditemukan.
Pencarian dihentikan sementara dan akan kembali dilanjutkan Jumat pagi.
“Kami bersama potensi SAR akan kembali melakukan pencarian di utara Pulau Sangiang,” kata Nanang di Mataram.
Ketiga korban yang masih belum ditemukan atas nama Amin dari Dusun Daru Desa Darussalam.
Sementara dua ABK lainnya atas nama Ju dan Bolo yang merupakan pasangan suami istri asal Sabaru.(*)
Artikel ini telah tayang di TribunLombok.com dengan judul Cerita Mansyur Selamat dari Kapal Tenggelam di Bima, Bertahan Pakai Sekoci dan Jerigen
# kapal # tenggelam # Nusa Tenggara Barat # ABK # kapal motor # SAR
Video Production: Nur Rohman Urip
Sumber: Tribun Lombok
Tribun Video Update
Kapal Wisata Pulau Tikus Bengkulu Tenggelam seusai Dihantam Gelombang Tinggi, 34 Korban Dibawa ke RS
1 jam lalu
To The Point
Update Tenggelamnya Kapal Wisata Pulau Tikus Bengkulu: 87 Penumpang Selamat, 7 Tewas, 10 Hilang
20 jam lalu
BREAKING NEWS
BREAKING NEWS: Tim SAR Gabungan Temukan 2 Korban Terakhir yang Tertimbun Longsor Lempake Samarinda
22 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.