Selasa, 13 Mei 2025

Profil Selebriti

Profil Nabila Maharani, Penyanyi Cover yang Telah Merilis Mini Album pada 2020

Selasa, 14 Desember 2021 12:41 WIB
TribunnewsWiki

TRIBUN-VIDEO.COM - Nabila Maharani merupakan penyanyi berkebangsaan Indonesia.

Penyanyi dengan nama lengkap Nabila Maharani Widyadewi juga dikenal dengan nama Nabila Suaka.

Ia lahir di Yogyakarta, 14 Februari 1999.

Nabila lahir dari pasangan Rima Widiana dan Bambang Widhyo Sadmo.

Karier

Nabila Maharani mulai berkarier sebagai penyanyi cover pada 2019.

Baca: Profil Laura Anna, Selebgram yang Hidupnya Berubah setelah Kecelakaan Menimpanya

Ia sering merekam aktivitas bernyanyinya itu dan kemudian ia unggah di akun Youtube-nya.

Seiring berjalannya waktu namanya semakin dikenal masyarakat.

Pada 2020 ia dikenalkan oleh temannya dengan Tri Suaka yang juga seorang penyanyi.

Keduanya pun akhirnya memiliki project di channel Youtube yang diberi nama Nabila Suaka.

Di channel Youtube-nya itu keduanya sering berduet bersama.

Baca: Profil Gina Meidina - Selebgram asal Indonesia yang Mengawali Kariernya sebagai Seorang Model

Tidak berhenti sampai di situ saja, Nabila Maharani juga telah merilis mini album pada 2020.

Dalam mini album tersebut terdapat lima lagu yakni "Sulit Lupakanmu", "Berhenti Berharap", "Bertahan atau Lepaskan", "Doa untuk Ayah", dan "Bersamamu Duniaku Berbeda".

Diskografi

- Sulit Lupakanmu (2020)

- Berhenti Berharap (2020)

- Bertahan atau Lepaskan (2020)

- Doa untuk Ayah (2020)

- Bersamamu Duniaku Berbeda (2020)

Media sosial

- Instagram: @nabilaamw

- Youtube: Nabila Maharani, Nabila Suaka

(TribunnewsWiki.com/Bangkit N)

Artikel ini telah tayang di TribunnewsWiki dengan judul: Nabila Maharani

# Nabila Maharani # penyanyi cover # Yogyakarta # Tri Suaka # YouTube

Editor: Khaira Nova Hanugrahayu
Video Production: Yogi Putra Anggitatama
Sumber: TribunnewsWiki

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved