Rabu, 14 Mei 2025

Terkini Daerah

Detik-detik Penangkapan Perampok Bersenjata Api di Jagakarsa, Polisi sampai Lepaskan Tembakan 2 Kali

Selasa, 14 Desember 2021 11:27 WIB
TribunJakarta

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Annas Furqon Hakim

TRIBUN-VIDEO.COM - Aksi perampokan terjadi ruko Indo Gadai di Jalan Moch Kahfi 2, Cipedak, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Senin (13/12/2021) malam.

Video yang merekam detik-detik penangkapan Perampok bersenjata api itu viral di media sosial.

Dalam video tersebut, dua petugas kepolisian dibantu warga bekerja sama untuk meringkus pelaku perampokan.

Salah satu polisi kemudian melepaskan dua kali tembakan peringatan sebelum akhirnya berhasil melumpuhkan pelaku.

Baca: Bukan Korban Pembunuhan, Tukang Bangunan yang Tewas di Sukoharjo Ternyata Ditabrak Pemabuk

Baca: Viral Ambulans Berisi Jenazah Masuk ke Kolam Warga

Saksi warga bernama Andri mengatakan, aksi perampokan itu terjadi sekitar pukul 20.00 WIB. Pelaku beraksi seorang diri.

"Dia (pelaku) di sini dari 10.30, dia eksekusi jam 20.00," kata Andri saat dikonfirmasi, Senin malam.

Andri mengungkapkan, perampokan di ruko Indo Gadai itu berhasil digagalkan setelah tepergok anggota polisi yang sedang berpatroli.

"Mungkin 5 menit setelah kejadian, polisi Alhamdulillah lagi patroli. Kebetulan ada di TKP," ujar dia.

Seusai tertangkap, pelaku digelandang ke Polsek Jagakarsa untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya.(*)

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Viral Perampok Bersenjata Api Beraksi di Jagakarsa Sampai Polisi Lepaskan Tembakan

# Perampok Bersenjata # Jagakarsa # perampokan di Jagakarsa # Aksi Perampokan di Jagakarsa # viral di media sosial # Polsek Jagakarsa

Editor: Khaira Nova Hanugrahayu
Video Production: Megan FebryWibowo
Sumber: TribunJakarta

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved