TRIBUNNEWS UPDATE
Penampakan Sumur Resapan di Lebak Bulus yang Buat Mobil Ketua DPP PSI Terperosok, Kualitas Buruk?
TRIBUN-VIDEO.COM - Sumur resapan di Jalan Bona Indah, Lebak Bulus, Cilandak, Jakarta Selatan, jebol pada Rabu (8/12/2021).
Sumur resapan itu jebol saat mobil seorang warga melintas di atasnya hingga terperosok.
Belakangan diketahui warga tersebut adalah Ketua DPP PSI Isyana Bagoes Oka .
Baca: Sosok Isyana Bagoes Oka Ketua DPP PSI yang Mobilnya Terperosok di Sumur Resapan di Lebak Bulus
Beginilah penampakan mobil Ketua DPP PSI setelah terperosok ke sumur resapan.
Ban belakang sebelah kanan terlihat terjebak di lubang sedalam kurang lebih 30 cm.
Penutup sumur resapan tersebut terlihat tipis sehingga mudah rusak.
Dikutip dari TribunJakarta.com, peristiwa ini viral setelah diunggah di Twitter oleh Arnold Mamesah @arnold5508.
Mobil itu terperosok setelah tutup sumur resapan yang sudah ditutup aspal tiba-tiba ambles saat dilintasi.
Baca: Wagub akan Beri Sanksi Kontraktor Proyek Sumur Resapan yang Ambles di Lebak Bulus
Sang pemilik akun pun mempertanyakan kualitas pekerjaan sumur resapan yang dibuat Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan tersebut.
"Fakta setelah bak kolam resapan di Bona Indah Lebak Bulus Jaksel ditutup aspal, terjadi drama akibat kualitas pekerjaan dan pengawasan sembrono," tulisnya dikutip TribunJakarta.com, Kamis (9/12/2021).
Dari pantauan di lokasi, sumur resapan yang jebol berada di jalan buntu.
Lokasinya tidak jauh dari gerbang perumahan Taman Bona Indah, Lebak Bulus.
Akses masuk dan keluar kendaraan ditutup dengan adanya pos sekuriti dan dialihkan ke gerbang lainnya.
Baca: Tanggapan Dinas SDA DKI Jakarta soal Pembuatan Sumur Resapan yang Disebut Tak Efektif
Sementara itu, Project Manager PT Arvirotect Konstruksi Indonesia M Dedi Charles mengatakan, proyek sumur resapan yang jebol sudah diperbaiki.
"Jadi pas kemarin ada berita (sumur resapan jebol) itu langsung kita tindaklanjuti sejak malam sampai pagi," tutur Dedi. (Tribun-Video.com/TribunJakarta.com)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Ini Penampakan Sumur Resapan yang Bikin Mobil Ketua DPP PSI Isyana Bagoes Oka Terperosok
# TRIBUNNEWS UPDATE # Isyana Bagoes Oka # mobil # PSI # sumur resapan # terperosok
Reporter: Tri Suhartini
Video Production: Andy Prasetiyo
Sumber: TribunJakarta
Tribunnews Update
Jadwal Konklaf untuk Pilih Paus Baru Pengganti Paus Fransiskus Digelar 7 Mei 2025, 1 Kardinal Absen
Selasa, 29 April 2025
Tribunnews Update
Kim Jong Un Janji Bangun Monumen untuk Tentara Korut yang Gugur di Rusia, Sudah Kirim 14.000 Tentara
Selasa, 29 April 2025
Tribunnews Update
Penampakan Tumpukkan Uang Rp 920 Miliar & 51 Kg Emas, Disita Kejagung dari Rumah Zarof Ricar
Selasa, 29 April 2025
Tribunnews Update
Viral Ortu Siswa Jalan 200 Meter Bawa Meja & Kursi Sendiri, Sang Anak Dituding Rusak Fasilitas SD
Selasa, 29 April 2025
Tribunnews Update
3 Kategori Siswa yang Bakal Ikut Pendidikan Militer Dedi Mulyadi, Akan Disiapkan 30-40 Barak TNI
Selasa, 29 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.