Senin, 12 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Mobil Isyana Bagoes Oka Terperosok ke Sumur Resapan yang Tutupnya Jebol, Ini Kata Pihak Kontraktor

Kamis, 9 Desember 2021 21:25 WIB
Kompas.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Mobil politisi PSI Isyana Bagoes Oka terperosok sumur resapan di kawasan Bona Indah, Lebak Bulus, Jakarta Selatan pada Rabu (8/12).

Pihak kontraktor proyek menduga bahwa peristiwa ini disebabkan cor tutup resapan yang masih basah.

Tak hanya itu, pihak kontraktor proyek mengakui tidak menempatkan tanda batas agar pengguna jalan berhati-hati.

Baca: Wagub akan Beri Sanksi Kontraktor Proyek Sumur Resapan yang Ambles di Lebak Bulus

Hal ini disampaikan oleh Project Manager PT Arvirotect Konstruksi Indonesia M Dedi Charles seperti dilansir oleh Kompas.com, Kamis (9/12).

"Itu (coran) masih basah. Kalau (sumur resapan) titik satu dan dua itu tidak masalah karena itu sudah lebih dari dua minggu. Itu sudah layak dilalui. Kalau di titik tujuh dan tiga ini minimal ada waktu untuk umur beton," kata Dedi.

Menurut Dedi, pembuatan sumur resapan tersebut baru selesai pada Minggu (5/12).

Dilanjutkan dengan proses pengaspalan pada Selasa (7/12).

Dedi menjelaskan, pengaspalan dilakukan karena pertimbangan cuaca.

"Kemarin sengaja kami aspal dulu karena kami sedang mengejar dan melihat cuaca juga. Mumpung cuaca lagi bagus, kami susulin dulu," kata Dedi.

Ia mengakui, di sekitar proyek tersebut, pihaknya tak memasang tanda peringatan.

Baca: Wagub DKI Klaim Sumur Resapan Efektif Atasi Genangan meski Kerap Ambles hingga Picu Kecelakaan

Hal ini dikarenakan akan ada dokumentasi proyek.

"Kemarin saat kami mau dokumentasi buat laporan pagi itu, (tanda pembatas proyek) yang kami sudah siapkan, kami pinggirkan dulu. Pagi kami clean, siang ada kendaraan melintas," kata Dedi.

Semnetara itu, terkait mobil yang terperosok merupakan milik Ketua DPP PSI Isyana Bagoes Oka yang tengah melintas.

Hal ini diketahui dari unggahan story Instagram milik Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie.

Menurut Isyana, saat kejadian dirinya tak di dalam mobil.

Foto saat mobil terperosok pun beredar di media sosial.

Baca: Sumur Resapan di Lebak Bulus Amblas dan Picu Kecelakaan, Ditutupi Pot Bunga dan Ban Mobil Bekas

Saat ini, sumur resapan tersebut telah diperbaiki dan sementara ditutup menggunakan pelat baja. (Tribun-Video.com)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Sumur Resapan di Bona Indah Jebol Saat Dilintasi Mobil, Kontraktor: Coran Masih Basah

# TRIBUNNEWS UPDATE # Isyana Bagoes Oka # mobil # sumur resapan # PSI # kontraktor

Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Fransisca Krisdianutami Mawaski
Video Production: Ardrianto SatrioUtomo
Sumber: Kompas.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved