Kamis, 15 Mei 2025

Kabar Selebriti

Belum Genap 3 Bulan Bebas, Jeff Smith Kembali Dipenjara karena Kasus Narkoba

Kamis, 9 Desember 2021 10:04 WIB
Warta Kota

TRIBUN-VIDEO.COM - Belum genap tiga bulan bebas dari penjara, pesinetron Jeff Smith kembali diringkus polisi karena kasus narkoba.

Kali ini Jeff Smith ditangkap oleh jajaran Diresnarkoba Polda Metro Jaya.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol E Zulpan mengatakan bahwa Jeff Smith ditangkap Rabu (8/12/2021).

"Pesinetron JS ditangkap di Jakarta hari ini," ungkap Zulpan Rabu malam.

Belum diketahui pasti jenis narkoba apa yang digunakan oleh Jeff Smith.

Baca: Sosok Kakek-kakek yang Bersihkan Foto Vanessa Angel & Bibi Ardiansyah di Makam: Kasihan Ini Kotor

Baca: Meninggal Dunia dengan Citra yang Baik, Ayah Bibi Ardiansyah Ungkap Cara Ubah Pribadi Vanessa Angel

Zulpan berjanji akan merinci kasus ini pada Kamis (9/12/2021) besok.

Sebelumnya Jeff Smith sempat diringkus Polres Metro Jakarta Barat karena menyalahgunakan narkoba golongan I atau ganja.

Atas perbuatannya ia mendekam dipenjara selama lima bulan dan keluar pada 14 September 2021 lalu. (Des)

Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Belum Genap 3 Bulan Bebas, Artis Jeff Smith Kembali Diringkus Polisi

# UPDATE Kasus Narkoba Jeff Smith # Jeff Smith Kembali Ditangkap # narkoba # Jeff Smith

Editor: Dimas HayyuAsa
Sumber: Warta Kota

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved