Minggu, 11 Mei 2025

Kuliner

Batu Street Food dan Culinary Festival Tingkatkan Gairah Pariwisata dan Kenalkan Beragam Kuliner

Rabu, 8 Desember 2021 18:05 WIB
Tribun Video

TRIBUN-VIDEO.COM - Geliat pariwisata di Kota Batu perlahan mulai bangkit. Sejumlah penyelenggaraan acara yang menarik minat wisatawan diselenggarakan. Terbaru, Dinas Pariwisata Kota Batu menyelenggarakan acara Batu Street Food (BSF) dan Culinary Festival di halaman Balaikota Among Tani, Selasa (7/12/2021).

Food and Beverage Service Niki Kopitiam, Acha Valda (21) mengaku sangat senang karena sepanjang pandemi dua tahun belakangan ini, tidak banyak kegiatan seperti yang terselenggara saat ini.

Baca: Kawasan Kuliner Bandar 45 Gelar Manado Christmas Fair, Banyak Menu Makanan hingga Beragam Hiburan

“Pariwisata kembali bangkit lagi, ekonomi meningkat. Akses antar kota juga sudah dibuka sehingga wisatawan bisa berwisata sepuasnya,” ujarnya, Selasa (7/12/2021).

Menurutnya, festival itu penting, selain membuka peluang ekonomi, juga memperkenalkan ragam kuliner kepada publik. Pihaknya sendiri memperkenalkan menu-menu barat yang dipadu dengan menu tradisional.

“Harganya mulai RP 15 ribu hingga Rp 20 ribu,” ungkapnya.

Menurutnya, kegiatan seperti itu perlu dilakukan setiap tahunnya. Keuntungan lainnya adalah agar makanan khas hotel berbintang dikenal.

“Dengan harga kaki lima, masyarakat bisa menikmati rasa masakan bintang lima,” ungkapnya.

Kepala Dinas Pariwisata, Arief As Siddiq optimis, perputaran uang sebanyak Rp 200 juta akan terjadi dalam dua hari ke depan selama BFS dan Culinary Festival berlangsung. Arief menjelaskan, acara tersebut bertujuan memperkenalkan ragam kuliner khas sejumlah hotel di Kota Batu.

Meskipun merupakan menu favorit dari hotel-hotel mewah, namun harganya sangat terjangkau. Harga berkisar antara Rp 5 ribu hingga Rp 25 ribu. Arief menyebut, dengan adanya acara itu, wisatawan bisa membeli ragam kuliner tanpa harus menginap di hotel tertentu.

Sejumlah hotel yang turut serta dalam kegiatan tersebut di antaranya adalah Singhasari Resort, El Hotel Kartika Wijaya Batu, Golden Tulip Holland Resort Batu, Niki Kopitiam, dan masih banyak lagi.

BSF dan Culinary Festival digelar pada 7-8 Desember 2021. Ada 32 partisipan yang ikut dan dimeriahkan oleh Chef Olivia.

Baca: Sajikan Aneka Nasi Goreng Porsi Jumbo, Warung Mie Remaja Jogja Jadi Favorit Pecinta Kuliner

Secara virtual, Wali Kota Batu, Dewanti Rumpoko mengajak kekompakan para pelaku usaha pariwisata, kuliner dan penginapan terus ditingkatkan. Terselenggaranya acara tersebut merupakan wujud dari kompaknya para pelaku usaha di sektor pariwisata.

"Acara ini menunjukkan keakraban dan kegotong royongan PHRI dan semua pelaku wisata di Kota Batu. Saya berharap kuliner yang ada di Kota Batu bisa dikenal lebih jauh oleh masyarakat dan wisatawan," ujar Dewanti.

Dewanti ingin kegiatan tersebut bisa digelar lebih meriah lagi di tahun mendatang. Pasalnya, agenda tersebut sudah masuk dalam kalender pariwisata Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

"Semoga kegiatan ini membawa keberkahan dan memulihkan perekonomian bagi semua sehingga pariwisata Kota Batu kembali pulih,” harapnya.

Ketua PHRI Kota Batu, Sujud Hariadi menyambut positif terselenggaranya BSF dan Culinary Festival. Bertemunya para penjual dan pembeli akan menggerakan roda perekonomian, apalagi jika skalanya adalah hotel-hotel mewah di Kota Batu.

“Kegiatan ini dapat menggerakan ekonomi dan semangat pelaku usaha di bidang pariwisata. Penting sekali ada momen pertemuan penjual dan pembeli secara langsung,” ujarnya.(Tribun-Video.com)

# pariwisata # Kota Batu # Dinas Pariwisata # wisatawan

Editor: Khaira Nova Hanugrahayu
Reporter: Ratu Budhi Sejati
Videografer: Ramadhan Aji Prakoso
Sumber: Tribun Video

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved