Olahraga
Manajemen Persis Solo Langsung Report Akun Penjualan Jersey Tak Resmi di Market Place
TRIBUN-VIDEO.COM - Beberapa akun tidak resmi penjualan merchandise Persis Solo masih ditemukan di market place.
Mereka menawarkan dengan harga miring, misalnya jersey Home Persis Solo dihargai Rp 30 ribu hingga Rp 200 ribu.
Itu pun sudah termasuk penyematan name set.
Padahal, harga resmi jersey Persis Solo berada dikisaran Rp 499 ribu dan bisa dibeli secara online maupun offline.
Manajemen Persis Solo langsung mengambil langkah tegas atas adanya keberadaan akun yang tidak resmi itu.
Baca: Persis Solo Disebut Tertarik Angkut Nurhidayat Haji Haris, Jadi Saingan Arema FC?
"Kita sempat menemukan beberapa penjual yang gak resmi, kami kerja sama dengan market place-nya untuk report," kata Media Officer Persis Solo, Bryan Barcelona kepada TribunSolo.com.
"(Kami juga mendapat) laporan dari teman - teman yang meliht ada yang menjual unofficial, itu langsung (kami) report," tambahnya.
Laku Keras
Sementara itu, ratusan jersey terjual sepekan setelah Persis Solo resmi diluncurkan pada 27 November 2021 lalu.
Media Officer Persis Solo, Bryan Barcelona menyebut lebih dari 500 jersey telah terjual.
"Untuk penjualan memenuhi ekspektasi. Bukan cuma jersey, karena kita juga ada pernak-pernik seperti syal, korek, dan pernak-pernik lainnya," kata dia kepada TribunSolo.com.
"(Untuk jersey) sudah 700-an yang terjual," tambahnya.
Baca: Bos-bos Persis Solo Sudah Saling Follow IG Iqbal Al Ghuzat, Kode Segera Pindah ke Persis Solo?
Jersey Home Player Issue Persis Solo warna merah menjadi salah satu yang banyak diburu para peminat.
Itu bisa didapatkan baik secara offline maupun online di market place resmi Persis Store.
Untuk jersey, khususnya Home Player Issue Persis Solo warna merah dibanderol dengan harga Rp 449 ribu.
Bryan mengungkapkan beberapa peminat ada juga yang memesan menggunakan name set pemain.
"Ada beberapa pemesanan yang menggunakan name set pemain, kayak name set Irfan Bachdim, name set Beto," ungkap dia.
"Tapi yang paling laku name set atas nama mereka (pemesan) sendiri," tambahnya. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul "Langsung Report, Cara Manajemen Persis Solo Perangi Akun Penjualan Jersey Tak Resmi di Market Place"
#Persis Solo #Jersey Persis Solo #Market Place
Sumber: TribunSolo.com
Olahraga
GERALD VANENBURG BLUSUKAN KE JAWA TENGAH, Pantau 9 Pemain untuk Timnas U23 Indonesia
5 hari lalu
Olahraga
PERSIS SOLO VS MALUT UNITED: LIVE SKOR BRI Liga 1 2024-25: Laskar Sambernyawa WAJIB MENANG!
Sabtu, 12 April 2025
Olahraga
PSS SLEMAN VS PERSIS SOLO - LIVE SKOR BRI LIGA 1 2024/2025, Duel Zona Degradasi Tanpa Penonton
Selasa, 11 Maret 2025
Olahraga
PERSIK KEDIRI VS PERSIS SOLO - LIVE SKOR BRI LIGA 1 2024/2025, Marcelo Rospide: Menang Harga Mati
Jumat, 14 Februari 2025
Local Experience
Sensasi Kuliner di Bazar UMKM di Balai Kota Surakarta Ditemani Lampion Cantik nan Menawan
Kamis, 30 Januari 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.