metropolitan
Sesosok Mayat Wanita Lansia Ditemukan Warga di Kali Krukut, Korban Dievakuasi ke RS Pusat Pertamina
TRIBUN-VIDEO.COM - Sesosok mayat wanita lansia ditemukan mengambang di Kali Krukut di kawasan Cipete Utara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (7/12/2021).
Identitas wanita lansia tersebut diketahui bernama Carollus (71), warga RW 09 Kelurahan Cipete Utara.
Saksi warga bernama Bejo (48) mengatakan, mayat wanita lansia tersebut pertama kali ditemukan sekitar pukul 10.00 WIB.
"Awalnya ada warga teriak-teriak, 'ada orang hanyut, orang hanyut'. Habis itu saya lari," kata Bejo di lokasi.
Bejo menambahkan, mayat wanita itu kemudian tersangkut di sebuah WC yang ada di pinggir Kali Krukut.
Baca: Seorang Perempuan di Lampung Dibunuh 3 Pelajar SMP, Mayat Ditemukan di Area Perkebunan
Baca: Warga Sukatani Depok Digegerkan dengan Penemuan Mayat Pria Tanpa Identitas, Diduga Sopir Ojek Online
"Habis itu saya turun, ambil tali, saya ikat, saya bopong ke atas," ujar dia.
Setelah dibawa ke daratan, korban dibawa ke musala yang ada di Gang Koba.
Sementara itu, Lurah Cipete Utara Nur Cahya mengatakan, jenazah korban dievakuasi ke Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP), Jakarta Selatan.
"Keluarganya juga ikut ke RSPP, mereka mendampingi," tutur Nur Cahya.
(*)
Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Mayat Wanita Lansia Ditemukan Mengambang di Kali Krukut Kebayoran Baru
# Kebayoran Baru # Kali Krukut # Penemuan mayat lansia # Penemuan mayat
Video Production: Raka Aditya Putra Tama
Sumber: TribunJakarta
Live Update
Jasad Berlumuran Darah di Kebun Sawit Kelurahan Kelumpang Jaya, Bikin Geger Warga Empatlawang
Sabtu, 3 Mei 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Ibu dan Anak di Rejang Lebong Ditemukan Tewas Membusuk Dalam Rumah, Korban Sempat Curhat ke Teman
Sabtu, 3 Mei 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Fakta Penemuan Mayat Ibu dan Anak Membusuk di Rejang Lebong: Ada Luka Tusuk, Suami Jadi Buron Polisi
Sabtu, 3 Mei 2025
Live Update
Live Update Siang: Kecelakaan Maut di Kota Batam 4 Kritis, Pencarian Pendaki Jatuh di Gunung Saeng
Sabtu, 3 Mei 2025
Live Update
Warga Geger Temukan Sosok Mayat Bayi Laki-laki di Selokan Sawah di Kupang, Polisi bakal Usut Tuntas
Rabu, 30 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.