Travel
Destinasi Wisata ala Timur Tengah, Gurun Pasir Desa Busung di Pulau Bintan Tawarkan Harga Terjangkau
TRIBUN-VIDEO.COM - Traveler negara-negara di Timur Tengah memiliki keindahan dan gurun pasir yang menakjubkan.
Tak heran jika banyak traveler yang ingin mengunjungi negara tersebut.
Namun, bagi traveler yang belum bisa mewujudkan impiannya mengunjungi negara Timur Tengah, TribunTravel punya alternatif untuk kalian.
Baca: Megahnya Area Parkir di Objek Wisata Waduk Gajah Mungkur Wonogiri, Telan Anggaran Rp 10,9 Miliar
Ya, mana lagi kalo bukan Pulau Bintan, siapa sangka tempat ini memiliki gurun pasir seperti di mesir.
Dikutip dari TribunTravel.com, Pulau Bintan tak hanya memiliki deretan pantai yang indah, namun pulau ini juga memiliki Gurun Pasir Desa Busung yang mirip dengan padang pasir di Mesir.
Pasalnya Gurun Pasir Desa Busung ini berada di Kecamatan Seri Kuala Lobam, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau.
Lokasinya tak jauh dari Stadion Sepak Bola Megat Alang Perkasa Bintan.
Wisata ini banyak dikunjungi oleh wisatawan lokal, khusunya traveler yang suka ber swafoto.
Apabila ingin ke Gurun Pasir Desa Busung, traveler tak perlu merogoh kocek dalam-dalam.
Traveler hanya perlu membayar tarif parkir saja sebesar Rp 2.000 untuk sepeda motor.
Sedangkan untuk mobil sebesar Rp 5.000, dan untuk untuk bus sebesar Rp 20 ribu.
Diketahui objek wisata di Pulau Bintan ini sempat terpuruk akibat pandemi covid-19.
Namun, setelah kasus Covid-19 di Indonesia mulai melandai, wisata di Pulau Bintan perlahan pulih.
Baca: Destinasi Wisata yang Kental dengan Nuansa Bali Ada di Klaten, Kini Jadi Wisata Hits Terbaru
Kini pengunjung mulai tampak berdatangan lagi di wisata Gurun Pasir Desa Busung di Pulau Bintan ini.
Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Kepulauan Riau, Buralimar juga menyampaikan, bahwa dengan banyaknya wisata yang ada di Provinsi Kepri ini menjadi daya tarik tersendiri.
Namun, Buralimar juga meminta kepada penyedia objek wisata untuk tetap menerapkan protokol kesehatan bagi wisatawan yang berkunjung.
(Tribun-Video.com/TribunTravel.com)
Artikel ini telah tayang di TribunTravel.com dengan judul Tempat Wisata di Pulau Bintan Tawarkan Keindahan Gurun Pasir Mirip di Timur Tengah
#destinasi wisata#Gurun Pasir Busung#Timur Tengah#Pariwisata Pulau Bintan
Reporter: Ariska Nur Choirina
Video Production: Ignatius Agustha Kurniawan
Sumber: TribunTravel.com
Tribunnews Update
Tuding Netanyahu Seret AS ke Bencana di Timur Tengah, Iran: Jangan Lakukan Kesalahan Apa Pun!
4 hari lalu
Tribunnews Update
Di Tengah Konflik Amerika Serikat vs Houthi, China Gelar Latihan Militer Perdana dengan Mesir
5 hari lalu
Tribunnews Update
Disebut Ingin Rebut Pengaruh AS di Timur Tengah, China Gelar Latihan Militer Perdana dengan Mesir
5 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Rangkuman Konflik Israel-Hamas: Timur Tengah Diguncang Serangan, Palestina Tak Gentar Lawan Zionis
5 hari lalu
Tribunnews Update
Di Tengah Perundingan Nuklir, Iran Ancam Serang Pangkalan AS di Timur Tengah Jika Negaranya Dibom
6 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.