Senin, 12 Mei 2025

Kabar Selebriti

Demi Kehidupan Anak Vanessa Angel, Sejumlah Pengusaha di Surabaya Siapkan Donasi untuk Gala Sky

Jumat, 3 Desember 2021 11:08 WIB
Warta Kota

TRIBUN-VIDEO.COM - Ada donasi yang sedang disiapkan sejumlah pengusaha di Surabaya, Jawa Timur, untuk Gala Sky Andriansyah.

Gala Sky Andriansyah adalah anak mendiang Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah yang selamat dari kecelakaan maut di Tol Jombang, Jawa Timur, 4 November 2021.

Selain dari pengusaha di Surabaya, saat ini Marissa Icha juga sedang menggalang dana untuk anak mendiang Vanessa Angel yang kini yatim-piatu itu.

Marissa Icha adalah sahabat mendiang Vanessa Angel.

Baca: Terkumpul Rp 1,8 Miliar, Sahabat Vanessa Sebut Donasi Beli Rumah untuk Gala Sky Masih Belum Cukup

Marissa Icha mengetahui sumbangan dari para pengusaha itu setelah berkomunikasi dengan teman-teman mendiang Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah.

"Aku buat donasi beli rumah untuk Gala Sky. Nah pengusaha di Surabaya itu buat donasi untuk kehidupan Gala," kata Marissa Icha, Kamis (2/12/2021).

Baca: Doddy Sudrajat Jawab Tudingan Ayah Tiri Vanessa Angel: Warganet Sok Tahu!

Donasi tersebut adalah bentuk kepedulian teman-teman mendiang Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah untuk Gala Sky Andriansyah.

"Gala Sky butuh susu, nantinya sekolah, dan lain-lain yang pasti butuh biaya. Mereka yang menyiapkannya," ucap Marissa Icha.

Berapa donasi yang terkumpul dari para pengusaha untuk anak mendiang Vanessa Angel itu, Marissa Icha mengaku tidak tahu.

"Aku cuma tahu ada donasi untuk keperluan kehidupan Gala Sky," ujar Marissa Icha.

"Doain semoga lancar rezekinya karena untuk Gala," lanjutnya.(*)


Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Sejumlah Pengusaha di Surabaya Disebut Siapkan Donasi Untuk Anak Mendiang Vanessa Angel, Siapa Saja?

# Vanessa Angel # pengusaha # Surabaya # donasi # Gala Sky

Editor: Khaira Nova Hanugrahayu
Video Production: Yogi Putra Anggitatama
Sumber: Warta Kota

Tags
   #Vanessa Angel   #pengusaha   #Surabaya   #donasi   #Gala Sky

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved