Minggu, 11 Januari 2026

Review Harga Terbaik

REHAT: Realme C25Y Resmi Diluncurkan di Indonesia, Dibanderol Mulai Rp 2 Jutaan Cek Spesifikasinya

Senin, 29 November 2021 18:10 WIB
TribunJualBeli.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Ada kabar terbaru datang dari dunia gadget. Akhirnya Realme meluncurkan smartphone terbarunya di Indonesia yaitu Realme C25Y.

Smartphone terbarunya ini dibekali spesifikasi yang mumpuni dan harganya mulai Rp 2 jutaan. Kita cek spesifikasi lebih lengkapnya.

Dikutip dari Blog.tribunjualbeli.com, Realme C25Y resmi diluncurkan di Indonesia pada Rabu (24/11/2021).

Realme C25Y ini merupakan lanjutan dari series C25 dan C25s yang telah dipasarkan beberapa waktu lalu.

Tentunya Realme C25Y ini punya sejumlah perbedaan spesifikasi dengan dua "saudaranya" itu.

Smartphone asal Tiongkok tersebut punya kamera utama beresolusi 50 MP.

Dua kamera lain di bagian belakang hadir dengan sensor macro lens 2MP dan depth sensor 2MP.

Baca: Diluncurkan Hari Ini, Cek Bocoran Spesifikasi dan Harga Realme 8i

Baca: REHAT: 3 Rekomendasi HP Gaming Termurah Punya Spesifikasi Mumpuni, Ada Poco hingga Realme

Untuk kamera depannya dibekali lensa wide angle sebesar 8MP.

Selain itu, HP ini didukung baterai jumbo berkapasitas 5.000 mah, lengkap dengan fast charging 18W.

Realme C25Y ditenagai dengan chipset Unisoc T610 yang dipadankan dengan RAM 4 GB dan memori internal 64 GB.

Kalau media penyimpanan masih kurang, kapasitasnya bisa diperluas hingga 256 GB dengan kartu microSD.

Realme C25Y menjalankan sistem operasi (OS) Android 11 yang sudah dilapisi dengan tampilan antarmuka (UI) Realme UI R Edition.

Sobat Tribunjualbeli bisa milih varian warna Realme C25Y ini ada Glacier Blue dan Metal Grey.

Ngomongin soal harganya dibanderol Rp 2,1 juta dan udah bisa didapatkan di sejumlah mitra penjualan Realme di Indonesia.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di Blog.tribunjualbeli.com dengan judul: Cek Spesifikasi Lengkap Realme C25Y, Dibekali Baterai 5000mAh Harga Cuma Rp 2 Jutaan

#realme #Realme C25Y #Spesifikasi Realme C25 di Indonesia

Editor: Ramadhan Aji Prakoso
Reporter: Feba Fadhiliana
Video Production: Ananda Bayu Sidarta
Sumber: TribunJualBeli.com

Video TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved