Rabu, 14 Mei 2025

Viral di Medsos

Viral Video Cakades Hamburkan Uang seusai Menang Pemilihan, Keluarga: Bentuk Kebahagiaan dan Tradisi

Minggu, 21 November 2021 13:07 WIB
Kompas.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Kemenangan seorang calon kepala desa (cakades) di Polewali Mandar, Sulawesi Barat, dalam pemilihan kades, dirayakan dengan sebar uang.

Sosok cakades tersebut adalah H Tiswan yang berasal dari Desa Pambusuang.

Atas kemenangan Tiswan, keluarganya yang turut bergembira kemudian menyebar uang kertas Rp 2.000 dari rumah.

Salah satu keluarga Tiswan, Abdul Basit, menyatakan, sebar uang tersebut bukanlah praktik politik uang, melainkan tradisi untuk mengungkapkan syukur dan kebahagiaan.

Basit menuturkan, kegiatan serupa juga sering dilakukan keluarga Tiswan pada saat Lebaran atau tradisi hajatan keluarga lainnya.

“Ini hanya sebuah bentuk ekspresi kegembiraaan saja. Dan ini tradisi berbagi kebahagaian kepada anak-anak. Uangnya cuma recehan Rp 2.000,” ujarnya.

Baca: Viral Kisah Ayah Buatkan Sendiri Tenda & Dekorasi Pernikahan Anak, Gunakan Bambu hingga Kain Bekas

Baca: Viral Video Reaksi 2 Balita yang Distrap Berdiri, Cara sang Ayah Menghukum Jadi Sorotan Warganet

Menurut Basit, sebar duit pada pilkades kali ini merupakan perwujudan kebahagiaan lantaran salah satu tokoh yang mereka kagumi terpilih menjadi kepala desa.

Kegiatan sebar uang itu dilakukan seusai pilkades serentak pada Jumat (19/11/2021).

Adanya “hujan uang” kemudian diperebutkan oleh warga setempat.

Video warga berebut uang menjadi viral di media sosial.

Sebelum kegiatan itu, Tiswan berkeliling kampung sambil naik kuda untuk menyapa para pendukungnya. Di sepanjang jalan, Tiswan dielu-elukan dan disambut oleh para pendukung.

Untuk diketahui, sebanyak 67 desa di Polewali Mandar mengadakan pilkades serentak.(*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul “Hujan Uang” di Desa Polewali Mandar Usai Seorang Cakades Menangi Pemilihan

# Kepala Desa # Polewali Mandar # viral # Hujan Uang # kades

Baca berita terkait di sini

Video Production: Megan FebryWibowo
Sumber: Kompas.com

Tags
   #Kepala Desa   #Polewali Mandar   #viral   #Hujan Uang   #kades

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved