Terkini Daerah
Misteri Penjual Bakso di Samarinda Hilang 2 Hari, Mengaku Dapat Pesanan 3 Mangkuk Tanpa Kuah
TRIBUN-VIDEO.COM, SAMARINDA - Seorang pedagang bakso bernama Darianto dikabarkan hilang secara misterius meninggalkan gerobaknya pada Senin (15/11/2021).
Darianto mendadak tak diketahui keberadaannya, setelah sebelumnya seorang saksi menyebut melihat pria 35 tahun itu melayani pembeli.
Setelah 2 hari pencarian, Darianto akhirnya ditemukan dengan kondisi linglung dan kelaparan.
Apakah hilangnya Darianto ada hubungannya dengan kejadian mistis?
Berikut kronologi hilangnya Darianto hingga ditemukan.
1. Siapkan Pesanan Padahal tak Ada Pembeli
Darianto adalah seorang penjual bakso yang biasa berada di Jalan Ring Road 1, RT 15, Kelurahan Lok Bahu, Kecamatan Sungai Kunjang, dan dinyatakan hilang misterius pada Pukul 19.00 WITA.
Karena keberadaan Darianto belum kunjung terungkap, beragam spekulasi tentang nasibnya kini mulai bermunculan.
Ada yang menyebut Darianto diculik atau dibunuh, ada juga yang menghubung-hubungkan kasus penjual bakso di Samarinda hilang misterius tersebut dengan kejadian mistis.
Terkait hal ini, Kapolsek Sungai Kunjang, Kompol Made Anwara berharap agar masyarakat tidak termakan isu yang banyak beredar di media sosial.
Apalagi ucapnya, saat ini pihaknya masih mendalami Closed Circuit Television (CCTV) yang terpasang tidak jauh dari lokasi terakhir Darianto terlihat.
Di mana dari hasil pemantauan CCTV nampak pada Pukul 18.47 WITA Darianto terlihat berjalan ke arah Jalan Rapak Indah.
Saat itu Ia mengenakan baju kaos putih, dan berjalan dengan santai tanpa menggunakan alas kaki yang belakangan diketahui tertinggal bersama rombong baksonya.
Baca: Penjual Bakso Hilang Misterius Berhasil Ditemukan Pihak Kepolisan
Baca: Beragam Spekulasi tentang Nasib Penjual Bakso Hilang Misterius, Polisi: Jangan Termakan Isu
"Dari rekaman CCTV, sebelum pergi, Dia sempat berada di lokasi selama 17 menit. Dan tidak ada pembeli yang menghampiri," beber Kompol Made Anwara saat dikonfirmasi Tribun Kaltim.co, Rabu (17/11/2021).
Ia juga menjelaskan saat ini sudah ada 4 saksi yang diperiksa.
Yakni istri Darianto, dan 3 orang lainnya yang sempat melihat dan berpapasan dengan penjual bakso tersebut.
"Jadi kami mengimbau agar masyarakat jangan sampai termakan hoax yang beredar," ucapnya.
"Juga jika ada yang melihat keberadaan yang bersangkutan harap menghubungi kami. Semoga saja Dia dalam keadaan sehat dan bisa datang ke Polsek (Sungai Kunjang) untuk memberikan penjelasan," pungkasnya.
2. Sempat Terekam CCTV
Hingga saat ini setidaknya ada tiga saksi yang telah dimintai keterangan oleh pihak Polsek Sungai Kunjang terkait hilangnya Darianto (35), pada Senin (15/11/2021) malam.
Kapolsek Sungai Kunjang, Kompol Made Anwara melalui Kanit Reskrim Ipda Roni Wibowo mengatakan saksi yang telah diperiksa yakni istri Darianto, pemilik rumah sekitar TKP dan seorang pelajar yang sempat melihat penjual bakso tersebut sebelum menghilang.
Ipda Roni Wibowo menegaskan tidak ada aksi penculikan dalam kasus ini.
Karena dari rekaman CCTV yang berada di gudang besi tua warga memperlihatkan tidak ada kendaraan yang berhenti di sekitar Tempat Kejadian Perkara (TKP).
"Jadi Dia (Darianto) sendiri yang meninggalkan gerobaknya. Kalaupun ada penculikan pasti ada bekas perlawanan di TKP," terangnya kepada Tribun Kaltim.co, Rabu (15/11/2021).
Meski tidak ada hubungannya dengan hal mistis, namun dari keterangan saksi kunci yakni RS (17), yang kala itu sempat melintas di TKP mengatakan Darianto sempat terlihat seperti sedang melayani seorang pembeli.
Padahal kala itu tidak terlihat satupun orang selain Darianto yang berada di TKP.
"Kita kroscek CCTV juga enggak ada mobil ataupun motor yang berhenti," terangnya.
Lalu sambungnya, tidak berselang lama terlihat penjual bakso tersebut pergi berjalan santai meninggalkan rombong miliknya.
Ia juga menuturkan, dari keterangan sang istri, Darianto memang selalu berjualan di Jalan Ring Road 1 pada sore hari.
Masih dari keterangan istri Darianto, lanjutnya, sebelum menghilang, beberapa orang sempat mendatangi kediaman mereka yang berada di Jalan M. Said untuk menagih utang.
"Kata istrinya jatuh tempo bayarnya memang tanggl 15 November (Senin). Tapi si pemberi utang mengaku sudah mengikhlaskan," bebernya.
Oleh sebab itu, untuk meluruskan spekulasi yang beredar, ucapnya, harus langsung dari keterangan dari penjual bakso tersebut. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunKaltim.co dengan judul Kisah Penjual Bakso di Samarinda Hilang 2 Hari, Mengaku Layani Pemesan 3 Mangkuk Tanpa Kuah
Sumber: Tribun Kaltim
Live Update
Wali Kota Andi Harun Temukan BBM Tercemar, Polresta Samarinda Turunkan Tim Khusus
2 hari lalu
Tribun Video Update
Syok! Driver Ojol Medan Ternyata Dapat Paket Orderan GoSend Mayat Bayi, Video Viral di Media Sosial
3 hari lalu
Tribunnews Update
Viral Pasien Ibu Hamil Ditelantarkan Padahal Antrian Nomor 1, Petugas Malah Ngegas saat Diprotes
6 hari lalu
Tribunnews Update
Viral Siswi SMK Minta Petugas Damkar Jadi Walinya di Acara Kelulusan, Gantikan Orangtua yang Tak Ada
6 hari lalu
Tribunnews Update
Trik Orangtua Atasi Anak Bandel Jadi Penurut, Ancam Pakai Nama Dedi Mulyadi: Nanti Dijemput Kamu
6 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.