Kamis, 15 Mei 2025

Terkini Megapolitan

10 Unit Mobil Damkar Dikerahkan untuk Sedot Banjir di Cipinang Melayu, Ketinggian Air 60 Sentimeter

Minggu, 14 November 2021 12:30 WIB
TribunJakarta

TRIBUN-VIDEO.COM - Permukiman warga RW 04, Kelurahan Cipinang Melayu, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur kembali terendam banjir luapan Kali Sunter pada Sabtu (13/11/2021).

Kasi Ops Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan banjir dilaporkan mulai merendam permukiman warga pukul 17.20 WIB.

"Ketinggian air sekitar 60 sentimeter. Untuk penanganan kita kerahkan 10 unit mobil quick response menyedot debit air dari permukiman warga," kata Gatot di Jakarta Timur, Minggu (14/11/2021).

Baca: Petugas UPK Badan Air Bantu Proses Normalisasi Tumpukan Sampah Pascabanjir di Kali Sunter

Enam unit mobil tersebut ditempatkan di permukiman warga RW 04 guna menyedot debit air lalu dibuang ke aliran Kalimalang yang berada dekat wilayah, tujuannya guna mempercepat surut air.

Sebanyak 50 personel Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur terlibat dalam proses penyedotan yang dimulai pukul 18.00 WIB dan selesai 21.15 WIB.

"Unit quick response yang dikerahkan mampu menyedot 1.500 liter air per menit. Untuk penyebab banjir karena hujan deras. Informasinya tinggi muka air di Pos Pantau Sunter Hulu sempat naik," ujarnya.

Gatot menuturkan dalam penanganan banjir pada musik hujan Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur menyiagakan sebanyak 850 personel.

Baca: Viral Video Kamar Wanita Mendadak Jadi Kolam, Dipenuhi Ratusan Ikan akibat Banjir

Penanganan dilakukan sejak saat kejadian dengan membantu proses evakuasi warga ke posko pengungsian dan mengerahkan unit mobil quick response untuk mempercepat surut air.

"Di masing-masing Sektor Kecamatan disiagakan minimal 2-3 perahu karet untuk keperluan evakuasi warga. Untuk pompa portabel dan unit mobil Quick Response keperluan penyedotan disiapkan minimal satu di setiap sektor," tuturnya.

Sementara penanganan saat banjir surut meliputi proses bersih-bersih permukiman warga dengan cara menyemprot timbunan lumpur bercampur sampah di jalan lingkungan dan rumah warga. (*)

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul 10 Unit Mobil Damkar Sedot Banjir 60 Sentimeter di Cipinang Melayu

Video Production: Megan FebryWibowo
Sumber: TribunJakarta

Tags
   #banjir   #Makasar   #Jakarta Timur   #Cipinang Melayu   #Kalimalang   #Damkar

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved