Sabtu, 10 Mei 2025

Kesehatan

Makanan yang Wajib Dihindari ketika Alami Diare, Salah Satunya Makanan Bersantan

Kamis, 11 November 2021 23:22 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Diare merupakan penyakit yang sering terjadi dikalangan masyarakat Indonesia.

pada umumnya diare ini terjadi akibat mengonsumsi makanan dan minuman yang sudah terkontaminasi virus, bakteri, atau parasit.

Jika Tribunners terserang diare ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, salah satunya menjaga cairan pada tubuh.

Dikutip dari Tribunnews.com, dr. Santi menjelaskan bahwa seseorang yang mengalami diare sebaiknya memperhatikan makanan yang dikonsumsi.

Sebab penderita diare memiliki pantangan makanan, seperti makanan yang pedas, berminyak, digoreng dan bersantan.

Baca: 5 Rekomendasi Obat Diare yang Dijual Bebas di Apotek Tanpa Resep Dokter

Selain itu makanan yang terlalu asam perlu dihindari.

Makanan mengandung serat tidak larut juga perlu dihindari.

Meskipun begitu Tribunners juga perlu mengonsumi serat larut.

Penderita diare juga perlu menghindari beberapa minuman, seperti:

- minuman alkohol

- minuman berkafein

- kopi

- teh

- coklat

- susu

Bahkan makanan yang mengandung gas juga perlu dihindari ya Tribunners, seperti Misalnya kacang kacangan, sayur brokoli, kol, kembang kol

Baca: 5 Cara Alami yang Ampuh Atasi Masalah Diare, Konsumsi Pisang hingga Air Putih

Di sisi lain, buah-buahan yang banyak mengandung gula perlu dihindari selama mengalami diare.

Begitu pula dengan buah yang terlalu asam.

dr Santi juga menjelaskan bahwa makan buah jika tidak larut akan menyebabkan diare bertambah. (*)

#Cara Atasi Diare #Diare #Obat Diare #Cara Hindari diare

Editor: bagus gema praditiya sukirman
Reporter: chalida husna
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #diare   #gejala diare

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved