Kamis, 15 Mei 2025

Terkini Daerah

Persija Jakarta Minimal Finis di Tiga Besar Kata Kepala Bidang Infokom PP Jakmania

Selasa, 9 November 2021 17:15 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - The Jakmania, suporter Persija Jakarta, menyoroti hasil kurang memuaskan yang diraih klub berjuluk Macan Kemayoran di Seri 2 BRI Liga 1 musim 2021/2022.

Persija saat ini bertengger di posisi 9 klasemen sementara dengan raihan 15 poin.

Itu dikarenakan Persija, dari lima pertandingan di seri kedua, kalah dua kali, imbang dua kali, dan sekali meraih kemenangan.

"Posisi lu (Persija) di nomor 9, di tengah-tengah ni," tutur Kepala Bidang Infokom PP Jakmania, Abtian Pratama Putra saat ditemui Tribunnews.com di kawasan Radio Dalam, Jakarta Selatan, Senin (8/11/2021) malam.

Abtian mengungkapkan, para fans berharap Persija bisa memperbaiki hasil ini di seri ketiga Liga 1.

"Di seri kedua posisi 9, yuk seri tiga dan selanjutnya harus balik ke papan atas. Jakmania sangat pengin Persija naik," tutur Abtian.

Baca: Jakmania: Fans Bilang Persija Boleh Kalah Lawan Siapa Saja, tapi Jangan Sama Persib Bandung

Baca: Jadwal Berat Persib Bandung di Seri ke 3 Liga 1 2021, Hadapi Persija, Arema FC hingga Persebaya

Bila performa Persija tidak membaik di seri ketiga, fans khawatir Macan Kemayoran gagal menembus tiga besar di Liga 1.

"Kita bisa menuju target yang diharapkan. Mudah-mudahan juara, kalau tidak juara ya harus di tiga besar," ujar Abtian.

Kata Abtian, bila gagal menembus tiga besar klasemen Liga 1 di akhir musim, Persija bakal gagal tampil di Piala AFC.

"Kita harus mengejar piala AFC, Persija harus masuk karena Persija pernah masuk di AFC dan besar namanya di AFC. Masa iya tahun ini tidak masuk AFC? Ayolah bangkit, jangan terpuruk," pungkas dia.(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Persija Jakarta Minimal Finis Di Tiga Besar Kata Kepala Bidang Infokom PP Jakmania

Editor: Dimas HayyuAsa
Video Production: Megan FebryWibowo
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved