Terkini Megapolitan
Pemuda yang Hanyut di Kali Ciliwung Belum Ditemukan, Petugas dan Rekan Korban Lanjutkan Pencarian
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Bima Putra
TRIBUN-VIDEO.COM, JATINEGARA - Jajaran Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur melanjutkan pencarian Willi (20) yang hanyut di aliran Kali Ciliwung.
Kasi Ops Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan pihaknya melanjutkan pencarian dari titik awal Willi dilaporkan hanyut.
Yakni di Jalan Ciliwung RT 04/RW 03, Kelurahan Bidara Cina, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur saat Willi dilaporkan hanyut pada Senin (8/11/2021) sekira pukul 17.05 WIB.
"Hari ini kita lanjutkan pencarian. Proses pencarian dilakukan menggunakan unit perahu karet. Kita menyisir sepanjang aliran Kali Ciliwung," kata Gatot di Jakarta Timur, Selasa (9/11/2021).
Tidak hanya personel Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur, seorang rekan Willi pun ikut melakukan pencarian menggunakan perahu karet Damkar.
Baca: Detik-detik 4 Orang Pengunjung Terjebak Arus Sungai yang Deras di Aceh, 1 Orang Hanyut Terseret Arus
Pada hari kejadian Willi dilaporkan hanyut warga dan petugas gabungan sudah berupaya mencari, nahas upaya belum berhasil menemukan pemuda warga Kebon Sayur, Kelurahan Bidara Cina itu.
"Tadi kita mulai pencarian korban dari pukul 08.50 WIB, sampai saat ini pencarian korban masih berlangsung. Kita juga sudah koordinasi dengan jajaran samping untuk melakukan pencarian," ujarnya.
Gatot menuturkan berdasar keterangan pihak keluarga korban, Willi memiliki ciri postur tubuh kurus, tinggi, kulit sawo matang dan terakhir terlihat mengenakan kaus berwarna hitam.
Willi dilaporkan hanyut saat berjalan di bantaran Kali Ciliwung lalu terpeleset, sehingga jatuh ke aliran yang saat kejadian tinggi muka airnya naik imbas hujan deras dalam beberapa waktu terakhir.
"Mudah-mudahan korban dapat segera kita temukan," tuturnya.
Baca: Seorang Pemuda Terpeleset dan Hanyut Terbawa Arus di Kali Ciliwung
Pemuda 20 Tahun Terpeleset dan Hanyut Terbawa Arus
Willi (20), warga Kebon Sayur, RT 05/RW 13 Kelurahan Bidara Cina, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, hanyut di aliran Kali Ciliwung pada Senin (8/11/2021).
Kepala Seksi Operasional Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan Willi dilaporkan hanyut pukul 17.05 WIB.
"Berdasarkan keterangan warga awalnya korban berjalan di bantaran Kali Ciliwung. Namun korban terpeleset dan mengakibatkan korban langsung terjatuh," kata Gatot di Jakarta Timur, Senin (8/11/2021).
Derasnya arus dan tinggi muka air Kali Ciliwung yang naik imbas hujan deras yang mengguyur dalam beberapa hari terakhir membuat warga tidak bisa menolong korban saat hanyut.
Baca: Warga yang Hanyut di Sungai Oya Gunungkidul Ditemukan, Jasad Korban Berada di Dekat Jembatan Bunder
Setelah menerima laporan warga, satu unit mobil light rescue berikut 10 personel Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur dikerahkan melakukan pencarian.
"Kita langsung lakukan pencarian korban dari titik terakhir terlihat warga jatuh. Pencarian dengan menyisir sepanjang aliran Kali Ciliwung menggunakan satu perahu karet," ujarnya.
Berdasar keterangan warga Kebon Sayur, Willi yang memiliki ciri fisik postur tubuh tinggi, kurus, dan kuli sawo matang terakhir terlihat mengenakan baju berwarna hitam.
Kasus warga hanyut di Jakarta Timur pada bulan November 2021 ini merupakan yang kedua kalinya terjadi. Sebelumnya pada Senin (1/11/2021), seorang bocah bernama Andika Budi Prasetyo (9) hanyut.
Bedanya, Andika hanyut di gorong-gorong permukiman warga Kelurahan Pondok Kopi, Kecamatan Duren Sawit saat bermain hujan dan diduga hanyut ke aliran Kanal Banjir Timur (KBT).
Nahas pada Minggu (7/11/2021) Tim SAR gabungan menghentikan pencairan Andika belum ditemukan, Andika dinyatakan hilang karena setelah dicari hingga 25 kilometer tak ditemukan. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Petugas Lanjutkan Pencarian Pemuda yang Terpeleset dan Hanyut di Kali Ciliwung
Sumber: TribunJakarta
Live Update
Pemuda yang Dikabarkan Hilang di Sungai Manggar Belitung Timur Akhirnya Ditemukan Tak Bernyawa
4 hari lalu
Musik
Lirik Lagu Hanyut Dalam Sepi - Hendri Tallane, Rina Sainyakit: Apa Arti Cinta Bila Ko Tra di Sini
Kamis, 24 April 2025
Regional
Update Kasus Anak Bos Toko Kue Aniaya Pegawai: Alami Disabilitas, Alasan Jaksa Tuntut 1 Tahun Bui
Rabu, 23 April 2025
Live Update
Sempat Hilang selama 2 Hari, Remaja Hanyut di Pulau Bontang Padang Akhirnya Ditemukan pada Hari ke-3
Selasa, 22 April 2025
Live Update
Remaja 13 Tahun Jadi Korban Penculikan & Pencabulan, Pemkot Jaktim Beri Pendampingan Psikologis
Senin, 21 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.