Sabtu, 24 Mei 2025

Uniknya Coklat High Heels di Tammy Cafe

Jumat, 2 Juni 2017 18:00 WIB
Tribun Lampung

Laporan Reporter Tribun Lampung, Dennish Prasetya

TRIBUN-VIDEO.COM, BANDAR LAMPUNG - Kekayaan dan keunikan kreasi kuliner asal Bandung pastinya dipengaruhi oleh pelaku kulinernya.

Sukses dengan berbagai varian kuliner baru, kini seorang ahli pembuat coklat Farida Aryanti membuka Tammy Cafe di Jl Gajah Mada, Kota Baru, Tanjungkarang Timur, Kota Bandar Lampung.

Tammy Cafe menyediakan aneka olahan coklat yang patut Anda coba. Salah satunya coklat berbentuk sepatu. Coklat bentuk bulat dengan ragam isian mungkin sudah biasa.

Tapi bagaimana kalau ada bentuk coklat dengan bentuk sepatu high heels seperti ini?

Buat beberapa orang pasti sayang sekali untuk dimakan. Bentuknya terlalu cantik untuk dimakan.

Tonton juga:

Pengagum Rizieq Shihab Ditangkap Polisi karena Ancam Kapolri Jadi Adonan Pempek

Lihat Tingkah Tiga Bayi Kembar yang Berakhir Tak Terduga

Ini adalah coklat buah karya dari Tammy Cafe. Tempat ini banyak memproduksi ragam coklat dengan bentuk yang tidak lazim dan menarik.

Salah satunya ya cokelat bentuk sepatu high heels ini.

"Kami membuat coklat bentuk sepatu karena unik dan tidak ada di Lampung" ujar Farida aryanti kamis (25/05).

Coklat warna warni bentuk sepatu Ini dihargai Rp 90ribu, dan Rp 48 ribu bentuk boneka. Dan aneka coklat bentuk huruf sesuai request. (*)

Editor: Radifan Setiawan
Video Production: Radifan Setiawan
Sumber: Tribun Lampung

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved