VIDEO OF THE WEEK
Terkuak Begini Kondisi Pabrik Pemberi Like Palsu di Media Sosial
TRIBUN-VIDEO.COM - Di dunia media sosial, jumlah "like" merupakan parameter penting yang diburu oleh para vendor untuk mengiklankan barang dagangannya.
Oleh karena itu, muncul pula cara tak jujur mengumpulkan jempol lewat penyedia jasa like palsu yang bukan berasal dari pengguna sungguhan.
Para pelakunya memanfaatkan fenomena pengejaran like ini dan bisa memberikan like artifisial.
Vendor membayar uang ke penyedia like palsu, lalu memperoleh sejumlah like sesuai dengan kesepakatan.
Seperti apa cara kerja para pemberi like palsu? Sebuah video yang beredar di internet belakangan ini memperlihatkan jawabannya.
Video tersebut direkam oleh seseorang dari Rusia yang mengunjungi tempat berjuluk "click farm" di China.
Di sinilah "pabrik" tempat dibuatnya berbagai like, rating, atau ranking palsu untuk aneka aplikasi mobile dan posting di media sosial.
Seperti pada video yang diunggah akun Twitter @EnglishRussia1 pada Kamis (11//5/2017).
Rekaman video tersebut memperlihatkan sebuah ruangan yang penuh berisi ponsel.
Perangkat-perangkat tersebut disusun di rak-rak khusus dan tersambung ke kabel, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Daily Mail, Senin (22/5/2017).
Ada beberapa orang yang duduk di depan komputer dan tampaknya tidak menjalankan ponsel-ponsel secara manual.
Kemungkinan perangkat-perangkat itu berjalan otomatis untuk memberikan like.
Sang pembuat video mengklaim bahwa click farm di China itu mengoperasikan lebih dari 10.000 smartphone.
Para penyedia jasa like palsu semacam ini banyak terdapat di wilayah Rusia dan China dengan pelanggan internasional.
Di sisi lain, para pengelola media sosial belakangan mengambil sikap lebih keras terhadap para pemberi like artifisial.
Instagram, misalnya, beberapa waktu lalu memaksa penutupan Instagress yang menawarkan komentar dan like otomatis dengan bot.
Simak video di atas!
(Kompas.com/Oik Yusuf)
Tonton juga:
Ayah Jemput Anak di Hari Terakhir Sekolah Hanya Gunakan Celana Dalam, Anaknya Sampai Geleng-geleng
Truk Bermuatan Traktor Hantam Sepeda Motor dan Tiga Orang Tewas
Berita ini telah tayang di Kompas.com, Senin (22/5/2017), dengan judul: Mengintip Pabrik Pemberi "Like" Palsu di Media Sosial
Reporter: Sigit Ariyanto
Video Production: fajri digit sholikhawan
Sumber: Tribun Video
To The Point
Viral Video Pengumuman lewat Toa Masjid di Klaten Serukan Pemilik Tuyul Tobat & Tak Ambil Uang Warga
22 jam lalu
To The Point
Warga Berkelamin Ganda Nikahi Perempuan di Bone, Sempat Disangka Cinta Sesama Jenis, Ini Faktanya
1 hari lalu
Tribun Video Update
Syok! Driver Ojol Medan Ternyata Dapat Paket Orderan GoSend Mayat Bayi, Video Viral di Media Sosial
4 hari lalu
Tribunnews Update
Viral Pasien Ibu Hamil Ditelantarkan Padahal Antrian Nomor 1, Petugas Malah Ngegas saat Diprotes
7 hari lalu
Tribunnews Update
Viral Siswi SMK Minta Petugas Damkar Jadi Walinya di Acara Kelulusan, Gantikan Orangtua yang Tak Ada
7 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.