Kamis, 15 Mei 2025

Viral di Media Sosial

Pengakuan Pria yang Viral Disebut Mirip Aktor Korea, Sempat Takut Diserang Penggemar Kim Seon Ho

Jumat, 17 September 2021 09:45 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Viral video TikTok seorang pria dibilang mirip dengan aktor Korea Selatan, Kim Seon Ho.

Pria itu bernama Adi Pratama Putra Alhasni (25) atau disapa Adi, asal Gorontalo.

Adi sendiri merupakan mahasiswa di salah satu kampus di Jakarta Barat, Institut Teknologi PLN (ITPLN).

Pada video akun TikTok miliknya, @adialhasni, wajah Adi kerap dibilang mirip dengan pemeran Han Jyi Peong di drakor Start-Up itu.

Wajahnya dibilang mirip Kim Seon Ho membuat Adi senang sekaligus sedikit takut.

Baca: Wajah Mirip Lee Min Ho, Pedagang Nasi Kuning Samarinda yang Viral Ternyata Sering Dibully

Ia khawatir ada beberapa warganet yang tidak terima sang aktor dibilang mirip dengannya.

"Aku sih tentunya seneng tapi agak sedikit takut sama orang yang kurang setuju kalo idolanya di mirip-miripin sama aku," ucap dia kepada Tribunnews.com, Kamis (16/9/2021).

Bahkan, ia sempat menerima komentar negatif di Instagram (IG).

Menurut Adi, komentar warganet menduga ia sendiri yang mengklaim wajahnya mirip dengan Kim Seon Ho.

"Kalau di IG banyak yang negatif sih karena orang IG tahunya aku yang mengklaim sendiri, kalo aku itu mirip artis korea."

"Padahal aku enggak pernah bilang ke orang kalau aku itu mirip banget sma dia," kata Adi.

Di sisi lain, Adi berterima kasih pada warganet yang masih memberi dukungan padanya.

"Pesannya buat orang yang selalu support aku, makasih banyak ya, jangan pernah bosen sama aku."

"Dan buat yang kurang suka, mohon dimaafkan," ucapnya.

Lebih lanjut, Adi menceritakan awalnya ia dibilang mirip Kim Seon Ho oleh seorang konten kreator TikTok sejak tahun lalu.

Lalu, lambat laun banyak orang yang menonton video Adi, dan menyebut dirinya mirp dengan Kim Seon Ho.

"Pertama kali yang bilang mirip itu seleb TikTok juga, namanya @aiss pada 30 Agustus 2020," ucap Adi.

Sementara, Adi sendiri merasa dirinya hanya mirip saat melakukan pose wajah tertentu.

"Aku sih enggak terlalu mirip-mirip banget ya, tapi ada pose-pose yang aku rasa mirip aja," katanya.

Adi mengaku mengetahui dan mengenal siapa itu Kim Seon Ho sebelumnya.

Ia baru mulai tahu siapa sosok Kim Seon Ho ketika beberapa warganet men-tag dirinya di postingan Instagram.

"Aku belum pernah nonton drakor sebelumnya, aku hanya di tag orang-orang tentang potongan-potongan filmnya di IG gitu," jelas dia.

Sementara, orang-orang di sekitar Adi sendiri, tidak mengira wajahnya mirip dengan pemeran Han Jyi Peong itu.

"Soalnya orang sekitar aku jarang nonton drakor," imbuh Adi.

Karena sering dibilang mirip, teman-teman Adi sering memanggilnya dengan nama Han Jyi Peong.

"Mereka jadi panggil aku 'Han Ji Pyeong - Han Ji Pyeong' tiap kali ketemu," jelasnya.

Baca: Viral Video Penjual Nasi Kuning Mirip Oppa Korea, Disebut Mirip Lee Min Ho hingga Andi Lau

Hingga artikel ini terbit, video milik Adi itu ditonton hingga 1,5 juta orang di TikTok.

Pada kolom komentarnya pun warganet banyak yang menyebut wajah pria itu mirip dengan pemeran Han Jyi Peong.

"Laah kok mirip seonho sih," tulis @ejiiii__.

"Han..ji...pyeong?," komentar @qwertycutee.

Ia senang saat tahu videonya viral, tetapi di sisi lain Adi juga sempat risih karena dibilang mirip Kim Seon Ho.

Walaupun, lama-lama ia tak menghiraukan komentar itu.

"Seneng enggak seneng sih pas liat video nya viral. Yang gak bikin seneng itu, komen yang enggak nyambung sama kontenya."

"Apapun kontennya komennya pasti Han Jyi Peong mulu," ujar Adi.

(Tribunnews.com/Shella Latifa)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Viral Sosok Pria Dibilang Mirip Aktor Kim Seon Ho, Sempat Khawatir dan Terima Komentar Negatif

Baca berita terkait lainnya

Video Production: Dimas Wira Putra
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved