TRIBUNNEWS UPDATE
Taqy Malik Akhirnya Buka Suara Soal Pernikahan Siri dan Isu Kekerasan Seksual yang Menimpa Sang Ayah
TRIBUN-VIDEO.COM - Diketahui ayah Taqy Malik, Mansyardin Malik saat ini sedang diterpa isu pelecehan seksual terhadap istri sirinya, Marlina Octoria.
Terkait hal itu, Taqy Malik kini memberikan komentarnya.
Ia berharap sang ayah bisa segera menyelesaikan kasus dugaan tindak kekerasan seksual.
Taqy Malik dan keluarganya mengaku tak pernah tahu adanya pernikahan siri antara Mansyardin Malik dengan Marlina Octoria.
"Kami tidak pernah tahu kapan pernikahan (siri) itu dilaksanakan," ujar Taqy Malik.
Ia juga menyampaikan permintaan maaf atas informasi yang beredar belakangan ini.
Hal itu disampaikan melalui media sosial pribadi milik Taqy Malik.
"Atas nama keluarga, saya minta maaf terkait berita yang beredar beberapa hari terakhir ini," katanya.
Dikutip dari Wartakotalive.com, Rabu (15/9/2021), Taqy Mali dan keluarga percaya Mansyardin bisa menyelesaikan persoalan tersebut.
Baca: Ayah Taqy Malik Bantah Lakukan Penyimpangan Seksual, Sebut Marlina Punya Utang dan Sering Mabuk
Taqy juga mengatakan tak memiliki wewenang untuk memberikan klarifikasi.
Menurutnya hanya yang bersangkutan yang berhak untuk menjelaskan kasus tersebut.
"Saya tidak ada wewenang untuk mengklarifikasi karena yang bersangkutan yang berhak menjelaskannya. Saya tidak tahu kasus ini," kata Taqy Malik.
Meski begitu, sebagai seorang anak, Taqy tetap memberikan doa agar sang ayah bisa menyelesaikan kasus tersebut.
Dikabarkan sebelumnya, Mansyardin Malik mengaku telah menikah siri dengan Marlina Octoria pada (19/7/2021).
Pernikahan siri itu dilakukan di sebuah apartemen di kawasan Menteng, Jakarta Pusat.
Marlina mengaku, selama dua bulan ia menjadi korban tindak kekerasan seksual yang dilakukan oleh Mansyardin.
Namun Mansyardin membantah tudingan tersebut.
(Tribun-Video.com/Wartakotalive.com)
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Selebgram dan YouTuber Taqy Malik Komentari Pernikahan Siri Ayahnya dan Marlina, Apa Katanya
# TRIBUNNEWS UPDATE # pernikahan siri # kekerasan seksual # Taqy Malik
Reporter: Ratu Budhi Sejati
Sumber: Warta Kota
TRIBUNNEWS UPDATE
Rangkuman Perang India-Pakistan: Gencatan Senjata Dilanggar, Situs Nuklir Dibidik, Rudal China Siaga
1 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Kondisi Malah Kritis! India Pakistan Saling Tuduh Langgar Gencatan Senjata, Perbatasan Mencekam
1 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Jet Thunder Pakistan Pakai Rudal Hipersonik China Hantam S-400 Rusia Milik India, Perang Udara Pecah
1 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Habiburokhman Jadi Penjamin Mahasiswi ITB Kasus Meme Prabowo-Jokowi, Maklumi Meski Hina Presiden
1 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Hercules Terancam Dipidana Kasus Pembakaran Mobil Polisi di Depok, Selidiki Adanya 'Perintah Atasan'
1 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.