Kabar Selebriti
Sudah 11 Tahun Berumah Tangga, Aldi Bragi Gugat Cerai Ririn Dwi Ariyanti
TRIBUN-VIDEO.COM - Kabar mengejutkan datang dari rumah tangga selebritas Ririn Dwi Ariyanti dan Aldi Bragi.
Diam-diam kabarnya Aldi Bragi mengajukan permohonan talak ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan, untuk bercerai dari Ririn Dwi Ariyanti.
Kabar Aldi Bragi menceraikan Ririn Dwi Ariyanti itu dibenarkan Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Hj Taslimah.
Baca: Hanya Ditemani 4 Anaknya, Ririn Dwi Ariyanti Tak Terlihat saat Aldi Bragi Rayakan Ulang Tahun
"Benar telah masuk perkara cerai talak yang dimasukan dari Reinaldi Hutomo Melawan Dwi Ariyanti," kata Taslimah di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Selasa (31/8/2021).
Taslimah mengatakan kalau Aldi mengajukan pernohonan talaknya untuk Ririn Dwi Ariyanti ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (30/8/2021).
"Perkara tersebut sudah terdaftar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan dengan nomor perkara 2971/Pdt.G/2021/PA JKS," ucap Taslimah.
Baca: Ririn Dwi Ariyanti Makin Kerap Bagikan Potret Keluarga tanpa Sang Suami Aldi Bragi
Diberitakan sebelumnya, Ririn Dwi Ariyanti dinikahi Aldi Bragi 11 Juli 2010.
Selama 11 tahun menikah, mereka sudah dikaruniai tiga orang.
Ririn Dwi Ariyanti dan Aldi Bragi memiliki tiga orang anak bernama Siti Alana Kalyani, Siti Alecia Kaira, dan Ramy Alfie Utomo.
Namun, selama setahun belakangan ini, kabar keretakan rumah tangga Ririn Dwi Ariyanti dan Aldi Bragi sudah terendus oleh awak media.
Namun, Ririn Dwi Ariyanti dan Aldi Bragi sulit ditemui untuk dimintai keterangan terkait kabar keretakan rumah tangga mereka.(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul 11 Tahun Berumah Tangga, Aldi Bragi Gugat Cerai Ririn Dwi Ariyanti
Video Production: Khaira Nova Hanugrahayu
Sumber: TribunStyle.com
Chord Kunci Gitar Lagu Anak Lanang - Yeni Inka : Kulo Nyuwun Pangestu
Selasa, 23 Januari 2024
Chord Kunci Gitar Babar Pisan Shinta Arsinta, Trending di Youtube
Selasa, 23 Januari 2024
Lirik Lagu Pupusing Nelongso - Happy Asmara Feat Hasan Toys : Wes Kadung Mati Rosoku
Selasa, 23 Januari 2024
Chord Kunci Gitar Wirang Denny Caknan, Namung Masalah Tresno Tapi Kok Yo Loro
Minggu, 21 Januari 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.