Euro 2020
Euro 2020: Hasil & Statistik Pertandingan Belanda 2-0 Austria, De Oranje Lolos ke Babak 16 Besar
TRIBUN-VIDEO.COM - Laga penyisihan Grup C Euro 2020 antara Belanda melawan Austria berakhir dengan skor 2-0 atas kemenangan Belanda, Jumat (18/6/2021).
Gol Belanda dicetak oleh Memphis Depay lewat titik putih pinalti di menit 11 dan Denzel Dumfries di menit 67.
Pertandingan Belanda vs Austria digelar di Johan Cruyff Arena, Amsterdam.
Baca: Euro 2020: Update Klasemen, Belgia Makin Kokoh di Puncak Grup B, Denmark Terpuruk Tanpa Eriksen
Babak Pertama
Secara statistik, kedua tim bermain cukup berimbang di babak pertama pertandingan lanjutan penyisihan Grup C Euro 2020 ini.
Dari segi persentase penguasaan bola, kedua tim sama-sama mencatatkan 50%.
Namun, Belanda lebih unggul dari segi penciptaan peluang di jantung pertahanan lawan.
Baca: Update Klasemen Grup B Euro 2020 18 Juni: Belgia Kokoh di Puncak, Rusia & Finlandia Punya Poin Sama
Pada menit 10, pemain dari Timnas Belanda Denzel Dumfries dilanggar oleh bintang Timnas Austria David Alaba di kotak pinalti.
Wasit mencoba melihat cuplikan video dalam VAR, akhirnya memutuskan untuk memberikan hadiah pinalti kepada Timnas Belanda.
Memphis Depay yang ditugaskan menjadi eksekutor pinalti mampu menjalankan tugasnya dengan baik dan membawa Belanda unggul 1-0.
Skor 1-0 atas keunggulan Belanda bertahan hingga berakhirnya babak pertama di Johan Cruyff Arena.
Baca: Highlight & Hasil Pertandingan Euro 2020 Denmark 1-2 Belgia: Kevin De Bruyne Cetak 1 Gol & 1 Assist
Babak Kedua
Di babak kedua, Austria masih sedikit lebih unggul dalam hal penguasaan bola.
Namun, Belanda juga masih banyak menciptakan peluang berbahaya di kotak pinalti Austria.
Setelah beberapa kali mendapat peluang emas, Belanda akhirnya dapat menambah pundi-pundi gol.
Denzel Dumfries mampu menjebol gawang Daniel Bachmann di menit 67 dan membuat Belanda unggul 2-0 atas Austria.
Baca: Link Live Streaming Euro 2020 Kroasia vs Republik Ceko, Disiarkan RCTI & Mola TV Pukul 23.00 WIB
Austria yang unggul dalam penguasaan bola juga beberapa kali sempat menciptakan peluang berbahaya di depan gawang Maarten Stekelenburg.
Namun, sayangnya tak ada satu pun peluang Austria yang dapat dikonversikan menjadi gol.
Skor 2-0 atas keunggulan Belanda bertahan hingga wasit meniup peluit panjang pertanda berakhirnya pertandingan di Johan Cruyff Arena.
Dengan kemenangan 2-0 ini, Belanda makin nyaman duduk di puncak klasemen dan memastikan diri lolos ke fase selanjutnya.
Sementara posisi Austria harus tergeser oleh Ukraina meraih kemenangan saat melawan Makedonia Utara.
Ukraina dan Austria yang berada di posisi kedua dan ketiga memiliki raihan poin yang sama, yakni 3 poin.
Sementara itu, Mekedonia Utara makin terpuruk di dasar klasemen dengan raihan 0 poin.
Baca: Prediksi Susunan Line-up Pemain Swedia vs Slowakia Euro 2020, Lengkap dengan Head to Head Kedua Tim
Statistik Pertandingan Belanda vs Austria
Penguasaan Bola:
- Belanda: 48%
- Austria: 52%
Tembakan/Tepat Sasaran:
- Belanda: 9/3
- Austria: 5/1
Sepak Pojok:
- Belanda: 2
- Austria: 5
Offside:
- Belanda: 1
- Austria: 0
Penyelamatan Kiper:
- Belanda: 1
- Austria: 1
Pelanggaran yang Dilakukan:
- Belanda: 14
- Austria: 8
Kartu Kuning/Merah:
- Belanda: 1/0
- Austria: 2/0
Baca: Update Klasemen Grup A Euro 2020 17 Juni: Italia Kembali ke Puncak, Wales Kedua, Turki Paling Bawah
Update Klasemen Grup C Euro 2021
1. Belanda:
- Main: 2
- Menang/Kalah/Imbang: 2/0/0
- Poin: 6
2. Ukraina:
- Main: 2
- Menang/Kalah/Imbang: 1/1/0
- Poin: 3
3. Austria
- Main: 2
- Menang/Kalah/Imbang: 1/1/0
- Poin: 3
4. Makedonia Utara
- Main: 2
- Menang/Kalah/Imbang: 0/2/0
- Poin: 0
Baca: Update Klasemen Grup A Euro 2020 17 Juni: Italia Kembali ke Puncak, Wales Kedua, Turki Paling Bawah
Jadwal Pertandingan Grup C Euro 2020
Minggu, 13 Juni 2021 pukul 23.00 WIB Austria vs Makedonia, live Mola TV
Senin, 14 Juni 2021 pukul 02.00 WIB Belanda vs Ukraina, live RCTI & Mola TV
Kamis, 17 Juni 2021 pukul 20.00 WIB Ukraina vs Makedonia, live MNC TV & Mola TV
Jumat, 18 Juni 2021 pukul 02.00 WIB Belanda vs Austria, live RCTI & Mola TV
Senin, 21 Juni 2021 pukul 23.00 WIB Makedonia vs Belanda, live RCTI & Mola TV
Senin, 21 Juni 2021 pukul 23.00 WIB Ukraina vs Austria, live Mola TV (Tribun-Video.com/Panji Anggoro)
Baca juga berita terkait di sini
# Euro 2020 # Belanda # Austria # Hasil Pertandingan
Video Production: Panji Anggoro Putro
Sumber: Tribun Video
TRIBUNNEWS UPDATE
Bukan PKI! Prabowo Sebut Dalang di Balik Peristiwa Madiun 1948 Ternyata Belanda, Bentuk Intervensi
Selasa, 6 Mei 2025
Kilas Peristiwa
Kilas Peristiwa: Serangan Misterius Mobil Keluarga Kerajaan Belanda saat Parade Gagal, 7 Orang Tewas
Rabu, 30 April 2025
Live Update
Hadir dalam Soft Launching Depok Heritage, Dubes Belanda Jelajahi Kawasan Bersejarah di Pancoran Mas
Kamis, 17 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Belanda Diklaim Terjun Perang Gaza Lawan Faksi Perlawanan Palestina, Kirim Anjing Militer ke Israel
Rabu, 16 April 2025
TJB Update
Tenteng Tas Rajut Rp 38,7 Juta, Penampilan Mewah Mayangsari saat Liburan di Belanda Disorot
Rabu, 16 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.