APA ITU
Apa Itu Bukit Algoritma 'Silicon Valley' di Sukabumi?
TRIBUN-VIDEO.COM - Indonesia akan membangun Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) yang diberi nama Bukit Algoritma di Sukabumi, Jawa Barat.
Bukit Algoritma ini disebut menyerupai Silicon Valley di Amerika Serikat, yang digunakan sebagai pusat riset teknologi dan juga sarana pendidikan.
Dikutip dari Kompas.com, di Amerika Serikat, Silicon Valley menjadi magnet sekaligus mesin penggerak dari banyak perusahaan teknologi dan juga menjadi saksi lahirnya ribuan startup terkemuka global.
Silicon Valley ini dianggap sukses dan membawa pengaruh pada ekonomi, sehingga banyak negara di dunia berkompetisi untuk menduplikasi pusat teknologi tersebut.
Baca: Bukit Algoritma Sukabumi akan Jadi Silicon Valley Indonesia, Telan Rp18 Triliun Pembangunan Awal
Sebenarnya, pembangunan duplikat Silicon Valley di Indonesia sempat mengemuka. Sejumlah lokasi sempat digadang-gadang menjadi Silicon Valley Indonesia di antaranya kota Yogyakarta, Malang, BSD Serpong dan Meikarta.
Hingga akhirnya Sukabumi dipilih menjadi tempat dibangunnya Bukit Algoritma yang akan dikerjakan oleh PT Amarta Karya (Persero) atau AMKA.
Megaproyek ini diperkirakan akan menelan dana hingga 1 miliar Euro atau Rp18 triliun.
Dana itu akan digunakan untuk peningkatan kualitas ekonomi 4.0, peningkatan pendidikan dan pusat riset & development, serta pariwisata.
Bukit Algoritma akan dibangun di lahan seluas 888 hektare di kawasan Cikidang dan Cibadak.
Baca: Sillicon Valley Indonesia Segera Dibangun di Sukabumi, Diperkirakan Telan Dana hingga Rp18 Triliun
Nantinya di kawasan itu akan dibangun infrastruktur pendukung seperti akses Tol Bocimi, Pelabuhan Laut pengumpan Regional (PLPR) Wisata dan Perdagangan Pelabuhan Ratu, Bandara Sukabumi Cikembar yang akan dibangun, dan Double Track KA Sukabumi.
Ketua Pelaksana Kiniku Bintang Raya KSO Budiman Sudjatmiko mengatakan, 'Silicon Valley Sukabumi' diharapkan dapat menjadi pusat penelitan dan pengembangan (R&D) serta pengembangan sumber daya manusia di masa depan.
Selain itu, Direktur Utama PT Amarta Karya (Persero), Nikolas Agung, berujar, pembangunan KEK Sukabumi mengupayakan untuk mengoptimalisasi bonus demografi Indonesia menjelang tahun 2045.
(Tribun-Video.com/Kompas.com)
# Bukit Algoritma # Silicon Valley Indonesia # Silicon Valley # Sukabumi # Kawasan Ekonomi Khusus (KEK)
Baca berita lainnya terkait Bukit Algoritma
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Mengenal Bukit Algoritma Sukabumi, Tiruan Silicon Valley Ala Indonesia
Video Production: Dimas HayyuAsa
Sumber: Kompas.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Reaksi Dedi Mulyadi Ditagih Janji Bantuan Rp 10 Juta Korban Banjir Sukabumi yang Setahun Tak Dibayar
Jumat, 9 Januari 2026
Saksi Kata
Cerita Warga saat Banjir Bandang di Sukabumi Hanyutkan Puluhan Rumah, Ada Orang yang Masih Tidur
Jumat, 26 Desember 2025
Local Experience
Seren Taun, Upacara Adat Syukur Panen dengan Mengarak Padi ke Lumbung Menggunakan Rengkong Bambu
Jumat, 26 Desember 2025
Local Experience
Keranjang Sultan di Lembah Purba Ajak Wisatawan Meluncur 100 Meter Melintasi Sungai Cibitung
Kamis, 11 Desember 2025
Local Experience
Flying Fox 753 Meter di Lembah Purba, Sukabumi, Tawarkan Sensasi Meluncur Seru di Atas Danau Panjang
Sabtu, 6 Desember 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.