Rabu, 14 Mei 2025

Ramadan 2021

Cara Mengqada atau Bayar Utang Puasa di Luar Bulan Ramadan

Selasa, 23 Februari 2021 12:37 WIB
Tribun Video

TRIBUN-VIDEO.COM - Puasa Ramadhan itu wajib bagi setiap muslim yang baligh (dewasa), berakal, dalam keadaan sehat, dan dalam keadaan mukim (tidak melakukan safar/perjalanan jauh).

Sesuai dengan petunjuk Allah dan Rasul-Nya, ada beberapa orang yang diperbolehkan tidak berpuasa.

Misalnya, orang yang ketika bulan puasa wajib (Ramadhan) sedang mengalami sakit, menjadi musafir, dan lain sebagainya.

Namun demikian, mereka yang diperbolehkan tidak berpuasa itu diwajibkan untuk mengganti (meng-qada) puasa yang ditinggalkannya itu di luar bulan Ramadhan.

Lantas bagaimana cara qada puasa tersebut?

Penjelasan lebih lanjutnya akan disampaikan oleh Bapak Shidiq, M,Ag. Dosen Fakultas Syariah IAIN Surakarta.(*)

Editor: Radifan Setiawan
Sumber: Tribun Video

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved