Penanganan Covid
Kemen PPPA Rilis Protokol Kesehatan Keluarga, Termasuk soal Panduan saat Keluarga Terpapar Covid-19
Laporan Wartawan Tribunnews, Larasati Dyah Utami
TRIBUN-VIDEO.COM – Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) mengeluarkan rilis protokol kesehatan keluarga pada Jumat (9/10/2020).
Juru Bicara Kemen PPPA, Ratna Susianawati mengatakan protokol tersebut menindaklanjuti arahan presiden Joko Widodo guna melakukan beberapa langkah strategis untuk mencegah meningkatnya kasus Covid-19 di lingkungan keluarga.
“Terjadi peningkatan kasus positif Covid-19 kluster keluarga yang harus diwaspadai dan diantisipasi bersama,” kata Ratna dalam konferensi pers daring Jumat (9/10/2020).
Ratna menjelaskan protokol mencakup 4 hal, yakni protokol kesehatan dalam keluarga secara umum, protokol kesehatan ketika beraktivitas di luar rumah.
Termasuk di dalamnya terdapat protokol kesehatan ketika ada anggota keluarga yang terpapar Covid-19, serta protokol kesehatan di lingkungan sekitar jika ada warga yang terpapar Covid-19.
“Protokol akan diunggah dan dapat didownload di website berjarak.kemenppa.go.id dan website kemenppa.go.id,” lanjutnya
Protokol tersebut disusun secara teratur oleh Kemen PPPA, bersama Kementerian Kesehatan dan BNPB sebagai panduan pengendalian kasus Covid-19 di kluster keluarga.
Ratna memastikan Kemen PPPA tetap akan terus melakukan berbagai program yang telah diinisiasi selama pandemi Covid-19, seperti layanan konseling, layanan psikologi dengan melakukan protokol kesehatan.
Kemen PPPA juga akan berkolaborasi dan bersinergi dengan kemen lembaga terkait untuk mendukung penguatan ekonomi keluarga di masa pandemi Covid-19.
“Keluarga merupakan garda terdepan dalam pencegahan dan pengendalian Covid-19,” tegasnya.
Ratna berujar pihaknya juga telah menyusun materi komunikasi informasi edukasi (KIE) termasuk di dalamnya melakukan kampanye 3 M dan akan kontinyu mensosialisasikan program tersebut ke seluruh masyarakat.
Kemen PPPA juga menggandeng sejumlah mitra untuk melakukan sosialisasi tersebut, yakni OASE, kowani, termasuk TP PKK, Dharma Pertiwi, dan sebagainya.
“Termasuk mensosialisasikan ke forum anak dan sejumlah media massa,” katanya.
Pemerintah lewat Satgas Covid-19 saat ini terus menggencarkan kampanye penyuluhan 4M (Memakai masker, rajin mencuci tangan, selalu menjaga jarak, serta menghindari keramaian).
Kampanye 3M ini terus menerus disosialisasikan agar masyarakat tidak lupa bahwa penyebaran Covid-19 banyak datang dari pergerakan manusia.
Catatan Redaksi: Bersama kita lawan Virus Corona. Tribun-Video.com mengajak seluruh pembaca untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dalam setiap kegiatan. Ingat pesan ibu, 3M (Memakai masker, rajin Mencuci tangan, dan selalu Menjaga jarak).
Video Production: Bhima Taragana
Sumber: Tribunnews.com
BREAKING NEWS
Dugaan Motif Ayah Diduga Bunuh 4 Anak di Jagakarsa, Kementerian PPPA Minta Polisi Gerak Cepat
Kamis, 7 Desember 2023
BREAKING NEWS
BREAKING NEWS: Kasus Ayah Diduga Bunuh 4 Anak di Jagakarsa Naik Penyidikan, Dugaan Tindak Pidana
Kamis, 7 Desember 2023
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.